Kasi PAI Kemenag Parepare Hadiri Pembekalan Pre-Test PPG 2022

Kasi PAI Kemenag Parepare Hadiri Pembekalan Pre-Test PPG 2022

Makassar, (Humas Parepare) – Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Asosiasi Guru Pendidikan Agama Islam Provinsi Sulawesi Selatan menggelar Pembekalan Pre-Test PPG 2022 Guru PAI Provinsi Sulawesi Selatan di Grand Asia Hotel Makassar, 27 April 2022.

Hadir pada kegiatan tersebut yang mewakili Kabid PAI, para Kasi PAI Kab/Kota se Sulsel, Ketua dan Pengurus AGPAII Sulsel, hadir pula Kasi SD, SMP, SMA/SMK Bidang PAI, para Instruktur dan Peserta pembekalan.

Ketua AGPAII Sulsel, Muhuhammad Ikhsan dalam sambutannya, menyatakan kesiapannya mendampingi calon peserta pre-test PPG tahun 2022, bahkan kalau ada belum sampai target, ia akan menjadwalkan remedial sesudah lebaran.

Sementara itu Kabid PAI dalam sambutannya menyampaikan bahwa jumlah Guru PAI Sulsel yang terdaftar di Kanwil sebanyak 10.390 orang. “Semoga guru PAI yang ikut pre-test tahun ini lulus semua dan bisa ikut PPG tahun 2023, dan bisa menerima sertifikat tahun 2024,”harapnya.

Sementara Kasi PAI Kantor Kemenag Parepare, H. La Jami yang ikut menghadiri kegiatan tersebut menyampaikan rasa syukur karena Kanwil Kemenag dan DPW AGPAII Sulsel dapat membangun sinergitas dan menfasilitasi Guru PAI menghadapi pre-test PPG tahun 2022.

Lebih lanjut ia menyampaikan terima kasih kepada Kepala Kantor Kemenag Parepare atas dukungan dan motivasinya dalam pelaksanaan pre-test bagi calon peserta PPG tahun 2022, baik yang dilaksanakan oleh DPW AGPAII maupun yang dilaksanakan secara mandiri di Parepare yang dibimbing langsung oleh peserta PPG PAI yang telah lulus tahun 2021.

Terakhir, ia juga menyampaikan terima kasih kepada Pengurus AGPAII Parepare atas dukungan dan kerjasamanya sehingga Guru PAI Kota Parepare dapat mengikuti kegiatan ini.

Sebagaimana pemberitahuan dari Direktorat PAI Kemenag RI terkait pelaksanaan PPG PAI 2022 bahwa proses PPG dimulai dari pre-test. Adapun kriteria Guru PAI yang lolos mengikuti pre-test berdasarkan status aktif mengajar pada Aplikasi Siaga, setelah lulus pre-test nantinya baru bisa ikut PPG.

Peserta pembekalan pre-test Sulsel kali ini sebanyak 350 orang dibagi menjadi dua angkatan, adapun dari Parepare diikuti sebanyak 6 orang. Secara keseluruhan, untuk Kota Parepare, berdasarkan statu akun siaga sebanyak 62 Guru PAI bisa mengikuti pre-test.(Jwd/Wn)

 

 


Daerah LAINNYA