Kasi PAI Kemenag Parepare Hadiri Rapat Kerja Bidang PAIS Kanwil

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Makassar, (Humas Parepare) - Salah satu momentum yang sangat baik dimanfaatkan oleh Bidang PAIS Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan yakni menggelar rapat kerja pada bulan suci Ramadhan yang dilaksanakan tanggal 23 - 24 April 2021 di Grand Hotel Tulip Jalan Sultan Hasanuddin Makassar.

Kegiatan tersebut diikuti kepala seksi PAI dan pelaksana Operator Siaga di 28 kabupaten/kota se Sulawesi Selatan. Terlihat hadir pula pada rapat kerja tersebut Kepala Seksi Pendidikan Agama Islam bersama pelaksana selaku Operator pada Kantor Kementerian Agama Kota Parepare Dr.H. Hasan Basri, S.Ag,SH, MA dengan Muhammad Jawwad, S.Pd,I,  M.Pd.

Kegiatan ini diikuti pula Pengurus Kelompok Pengawas PAI tingkat Provinsi sulawesi selatan. Rapat Kerja dibuka langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Propinsi Sulawesi Selatan Drs. H. Khaeroni, M. Si didampingi Kepala Bagian Tata Usaha Kanwil Kemenag Prov. Sulsel  Drs. H. Fathurrahman, M.Pd yang sekaligus melantik dan mengukuhkan Pengurus Kelompok Pengawas PAI Sulawesi Selatan.

Dalam sambutan Ka. Kanwil Kemenag Propinsi Sulawesi Selatan menekankan kepada peserta rapat kerja pentingnya moderasi beragama dalam kehidupan sekarang ini.

“Moderasi beragama menjadi hal yang penting guna merekatkan persatuan dan kesatuan umat bangsa dan negara, karena keberlangsungan kehidupan berbangsa dan bernegara dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila sangat ditentukan oleh generasi penerus bangsa pada masa 25-30 tahun ke depan, oleh karena itu kita semua harus mengambil bagian dan menjadi tanggung jawab kita bersama untuk menyampaikan kepada anak didik kita di sekolah melalui para pendidik dan tenaga kependidikan di sekolah”, ungkap kakanwil H. Khaeroni.

Lebih lanjut ia menjelaskan apa yang menjadi tanggung jawab sebagai seorang pendidik. “Sebagai pendidik kita berkewajiban memberikan pemahaman moderasi beragama di tengah-tengah kehidupan masyarakat, sehingga tidak lagi muncul sekelompok orang memahami ajaran agama Islam yang tidak seimbang dan tidak adil, karena apabila ajaran Islam dipahami dan dilaksanakan dengan baik dan sempurna maka akan melahirkan masyarakat yang hidup sejahtera, aman dan damai”, harapnya.

Kasi PAI H. Hasan Basri mengucap syukur atas keikutsertaannya dalam mengikuti kegiatan tersebut. " Saya selaku kepala seksi Pendidikan Agama Islam kantor Kementerian Agama Kota Parepare bersama pelaksana merasa bersyukur dan berterima kasih kepada kepala bidang PAI Kanwil Kemenag Sulsel atas undangan yang telah disampaikan kepada kami sehingga kami bisa hadir pada rapat kerja ini. Ini adalah  moment yang berbahagia karena dilaksanakan di bulan Ramadhan sehingga kegiatan ini diiringi dengan shalat fardhu dan shalat tarwih berjamaah serta tausiyah bersama seluruh peserta rapat kerja dari seluruh kabupaten/kota di Sulawesi Selatan, hal ini menjadi sarana bagi kita untuk mempererat silaturrahmi," ujar Kasi PAI. (HB/Wina)


Daerah LAINNYA