Kasubag TU : MAN IC adalah sekolah masa depan

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Sungguminasa (Inmas Gowa) – Pertemuan orang tua siswa – siswi MAN IC Gowa yang digagas Ka Kankemenag Kab. Gowa H. Anwar Abubakar berlangsung pada hari senin (30/4) bertempat di Aula Al Amanah Kantor Kemenag Kab. Gowa. Hadir dalam pertemuan tersebut, Ka Kankemenag Kab. Gowa H. Anwar Abubakar, Kasubag TU H. Jamaris, Kasi Pendma H. Abd. Rahman, serta 48 orang tua siswa – siswi yang lulus masuk MAN IC Gowa beserta orang tuanya.

Kasubag TU H. Jamaris menyampaikan dihadapan orang tua siswa – siswi bahwa Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendikia (MAN IC) merupakan sekolah masa depan, dimana mulai dari seleksi masuk sampai pada proses belajar mengajar dikelola dengan sangat professional. Hal ini tentu saja telah membuahkan hasil yang sangat baik, dimana saat ini begitu banyak alumni dari MAN IC mendapatkan beasiswa keluar negeri. Selain itu, telah banyak pula prestasi yang diraih para siswa siswi MAN IC yang tentu saja hal ini berkat profesionalisme, kemampuan siswa – siswi MAN IC serta dukungan dari berbagai pihak.

Lebih lanjut H. Jamaris menambahkan bahwa saat ini kami sedang mengoptimalkan pembangunan sarana dan prasarana lainnya, diantaranya kami sedang membangun masjid yang merupakan bantuan dari Bupati Gowa. Semoga kedepan, MAN IC Gowa akan menjadi rujukan bagi MAN IC seluruh Indonesia baik dari penataan bangunan sampai kepada peningkatan kualitas pendidik dan peserta didik yang dapat memberikan prestasi membanggakan. Selain pembangunan sarana dan prasarana MAN IC Gowa, tidak kalah pentingnya pembentukan Komite Sekolah yang memiliki fungsi untuk bersinergi dengan pengelola sekolah (Kepala Madrasah MAN IC) dalam mengelola dan mengembangkan MAN IC Gowa menuju yang terbaik. (dnb)


Daerah LAINNYA