Katana Scout MTsN 4 Bulukumba Ambil Peran Pada Pembukaan Perkemahan Late Sigappa 2022

Andi Rahman Rizki Taufik (Katana Scout MTsN 4 Bulukumba) saat melaksanakan tugas sebagai komandan upacara pembukaan perkemahan Late Sigappa Kecamatan Bontotiro (11/8/2022)

Bontotangnga (Humas Bulukumba) - Hari pramuka diperingati setiap tahun pada tanggal 14 Agustus 2022. Di bulan Agustus ini para pembina damping dan anggota pramuka di setiap sekolah dan madrasah menyambut baik moment ini.

Dalam rangka memperingati hari Pramuka ke-61, pada hari (Kamis,11/8/2022) dilaksanakan upacara pembukaan perkemahan Late Sigappa 2022 Kwarran Bontotiro di Bumi Perkemahan Tihu Lohe Desa Tamalanrea Kecamatan Bontotiro Kabupaten Bulukumba. yang dihadiri sebanyak 564 orang Siaga, Penggalang dan penegak ditambah pembina 102 dengan total 666 orang.

Upacara yang dibuka oleh Ka. Mabides (Kepala Desa Tamalanrea) menyampaikan ucapan terima kasih karena desanya dipercayakan sebagai tempat dilaksanakannya perkemahan. Pada upacara pembukaan ini tiga orang anggota Katana Scout MTsN 4  Bulukumba  diamanahkan sebagai petugas upacara pada pembukaan perkemahan tersebut. Tampil sebagai Komandan Upacara, Andi Rahman Rizki Taufik, Pembaca Teks Pancasila  Andi Ainul Dwika Asbar, dan Pembaca Teks UUD 1945, Nur Qalbi.

"Alhamdulillah, terimakasih atas kepercayaan Kakak DKR untuk tugas yang diberikan kepada 3 orang adik-adik Katana Scout MTsN 4 Bulukumba sebagai petugas upacara."  Ucap Dwisanti Bindap putri MTsN 4 Bulukumba

Ketiga petugas upacara tersebut adalah anggota yang memang punya talenta lebih. Mereka yang selalu giat dalam berlatih dibawah bimbingan Bindap Putra Katana Scout, Suriadi Naim dan pembina latihnya, Andi Bayu Dirgantara. (ASM)


Daerah LAINNYA