Kaur TU Madrasah Inisiasi Bedah Tata Nashkah Dinas

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Bulukumba, (Humas Bulukumba) –Kepala urusan (Kaur)  tata usaha MAN 2 Bulukumba Muhammad Ramli, S. Ag, dan Kaur  MTsN. 2 Bulukumba Abdul Wahab, S. Ag menemui kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Bulukumba Dr. H. Ali Yafid pada senin (16/10/2017) di ruang kerjanya. Kunjungan Kaur TU Madrasah ini terkait implementasi KMA No. 9 tahun  2016 Tentang Pedoman Tata Naskah Dinas Pada Kementerian Agama.

Dihadapan Kakan Kemenag, Ramli menjelaskan bahwa silaturahim ini seyogyanya dihadiri oleh seluruh Kaur TU Madrasah tetapi karena tugas dan kewajiban di madrasah masing-masing sehingga beberapa Kaur TU tidak dapat hadir dalam silaturahim ini.

Sedangkan Wahab menjelaskan kedatangan mereka tidak memiliki tendensi apapun selain optimalisasi peran dan tugas sebagai pelaksana administratif di madrasah.

Perbedaan dalam pengelolaan administrasi khususnya persuratan yang masih berbeda di setiap madrasah menjadi fokus perhatian para Kaur TU. Mereka berharap adanya kegiatan bedah tata persuratan seperti yang telah diatur dalam KMA No. 9 Tahun 2016.

Selain itu, Kaur TU juga berharap adanya suatu wadah khusus Kaur TU madrasah selain sebagai tempat silaturahim dan sharing pengetahuan dan pengalaman dalam mengelola administrasi, juga sebagai tempat menuangkan gagasan-gagasan kreatif yang mampu menjadi inovasi dalam pengembangan administrasi madrasah.

Kakan Kemenag sangat mengapresiasi kegiatan bedah tata persuratan ini. Menurutnya, kecemasan yang diutarakan oleh Kaur TU merupakan cerminan tendensi positif yang mampu menjadi penopang pelaksanaan tugas administratif di madrasah.

“tingkat Kanwil maupun Kepala Kantor Kemenag saja ada forumnya, sebaiknya memang ada wadah untuk Kaur TU. Untuk lingkup Kemenag Bulukumba, saya siap SK- Kan” Jelas Kakan Kemenag.

Kakan Kemenag juga mengharapkan adanya sinergitas yang terbangun antara Kaur TU dan Kepala madrasah sehingga diharapkan pelaksanaan administrasi dan operasional madrasah mampu menjadi penopang dalam mewujudkan peningkatan kualitas madrasah.

setelah menyesuaikan jadwal Kakan Kemenag, Pertemuan bedah Tata persuratan dinas akan dilaksanakan setelah shalat jum’at minggu ini mengingat pada pagi hari Kakan Kemenag akan menghadiri pembukaan Hari Santri Nasional di Pondok Pesantren Babul Khaer. (Syf/arf)


Daerah LAINNYA