Pelatihan Program Santri Berseri

Kemenag Barru Sambut Hangat Program Santri Berseri PT. Unilever Indonesia

TOT (Training of Trainer) Program Pesantren Sehat Santri Berseri (Bersih, Sehat dan Percaya Diri) diselenggarakan oleh PT. Unilever Indonesia Cabang Makassa

Barru, (Humas Barru) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Barru yang dalam hal ini diwakili oleh Kasubag TU Kemenag Barru, H. Husni Abbas didampingi Kepala Seksi PD Pontren, Mujenniati turut hadir dan membuka kegiatan Pelatihan Program Santri Berseri (Bersih, Sehat, dan Percaya Diri). Kegiatan ini berlangsung di Aula Kantor Kemenag Barru pada Kamis, 23/11/23.

Pelatihan bertujuan untuk meningkatkan kesadaran diri para santri pondok pesantren untuk menjaga kesehatan dan kebersihan di lingkungan pesantren. Kegiatan ini dihadiri sebanyak 13 santri yang berasal dari Ponpes Putra dan Putri DDI Mangkoso, Ponpes Putra dan Putri DDI Takkalasi, Ponpes Wahdah, Ponpes Imam Syafi’i.

TOT (Training of Trainer) Program Pesantren Sehat Santri Berseri (Bersih, Sehat dan Percaya Diri) diselenggarakan oleh PT. Unilever Indonesia Cabang Makassar. Hal ini disambut baik oleh Kemenag Barru bersama Kesra Setda Barru.

Kasubag TU  dalam sambutannya mengucapkan banyak terimakasih kepada PT. Unilever Indonesia Cabang Makassar sudah membantu memfasilitasi dari segi kebersihan, hadir di tengah-tengah masayarakat terutama saat ini sasaran utamnya yaitu pondok pesantren. “Beliau sangat berharap, Unilever dapat menyalurkan bantuan ini secara menyeluruh nantinya, walaupun berdasarkan laporan dari panitia pelaksana sasarannya saat ini hanya beberapa ponpes saja, semoga nanti akan bertambah dan berlanjut program ini.

Kesadaran akan pentingnya prilaku hidup sehat (PHBS) di Indonesia menunjukkan peningkatan yang signifikan, namun demikian ternyata belum cukup menjamin bangkitnya kesadaran dan terjadinya perubahan prilaku yang berkelanjutan di masyarakat. Dalam kegiatan TOT ini BMP dan Unilever menggandeng Dinas Kesehatan menjadi partner dalam menerapkan hal tersebut sekaligus meminta menjadi narasumber untuk kegiatan TOT ini.

Kegiatan ini juga perlahan akan merubah persepsi dan asumsi masyarakat terkait pondok pesantren yang kumuh dan tidak terawat. “Mari terus bergerak ke arah yang lebih positif” tutup Husni.

Pada kegiatan ini dihadiri langsung oleh perwakilan Kesra Setda Barru, pimpinan PT. Unilever Indonesia Cabang Makassar, pegiat kesehatan yang juga selaku narasumber pada kegiatan TOT ini.(Ola)


Daerah LAINNYA