Kemenag Sidrap Adakan Perkemahan ROHIS Terbanyak se-Sulawesi Selatan

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Lanrang (Inmas Sidrap) – Seksi Pendidikan Agama Islam Kementerian Agama Kabupaten Sidenreng Rappang bekerja sama dengan Guru Pendidikan Agama Islam di sekolah-sekolah umum mengadakan Perkemahan ROHIS untuk tingkat SMA dan SMK se-Kabupaten Sidrap yang bertempat di Mesjid Muammar Ghandi Lanrang Kelurahan Maccorawalie, Jum’at sampai Ahad (27-29/4/2018).

Peserta perkemahan tersebut merupakan perwakilan dari setiap sekolah SMA dan SMK yang telah ditunjuk langsung oleh Guru Pendidikan Agama Islam masing-masing sekolah dengan jumlah keseluruhan sebanyak 100 peserta.

Kepala Bidang Pendidikan Agama Islam Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan yang hadir dalam pembukaan acara mengungkapkan sekaligus memberikan apresiasi bahwa diantara sekian banyak perkemahan ROHIS yang didatangi, kegiatan perkemahan Rohis Kabupaten Sidenreng Rappang merupakan yang terbesar se-Sulawesi Selatan dengan 100 peserta perkemahan.

Menurut keterangan yang diperoleh dari Kepala Seksi PAIS Kemenag Sidrap H. Abd. Rahim, S.Ag, perkemahan tersebut diadakan untuk membendung anak-anak remaja dari pengaruh-pengaruh aliran keras yang selama ini mulai menyerang generasi muda serta memberikan pemahaman kepada siswa tentang Islam Moderat, Islam Nusantara.

Adapun yang membawakan materi Islam Moderat tersebut adalah Kepala Kantor Kementerian Agama H. Irman, S.Ag, M.Si yang disambut banyak pertanyaan dari para peserta terkait dengan Islam saat sekarang ini.

Sampai kegiatan selesai, para peserta menyatakan bahwa kegiatan tersebut sangatlah baik bahkan ada yang mengungkapkan bahwa perkemahan tersebut sangat berbeda dengan perkemahan-perkemahan yang lain karena ilmu pengetahuan yang didapat di dalamnya.(ajir/ah/MF)


Daerah LAINNYA