Kompetisi Sains Nasional 2021, MAN Pinrang Ikutkan 23 Peserta Didik

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Paleteang, (Humas Pinrang) – Salah satu program unggulan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia adalah Kompetisi Sains Nasional (KSN). Kegiatan KSN ini dilaksanakan oleh Pusat Prestasi Nasional Kemendikbud Republik  Indonesia dengan mengikutsertakan seluruh sekolah maupun Madrasah yang ada di seluruh Indonesia.Kegiatan ini dilaksanakan selama 2 hari yakni mulai tanggal 3 – 4 Juni 2021 yang sebelumnya dilaksanakan simulasi pada tanggal 27 – 29 Mei 2021.

Madrasah  Aliyah Negeri Pinrang turut  andil dalam mengikuti program tersebut.Sebanyak 23 orang peserta didik MAN Pinrang yang mengikuti kegiatan ini. adapun peserta didik dari mapel adalah 3 orang biologi, 3 orang fisika, 3 orang  kimia, 2 orang matematika, 1 orang informatika, 2 orang astronomi, 3 orang ekonomi. 3 orang kebumian dan 3 orang geografi. Kegiatan KSN ini mulai berlangsung pada Kamis, 03/06/2021

Reni, S. Pd., M. Pd  Pembina pada KSN ini menjelaskan bahwa kami sudah siap 100% untuk menghadapi kegiatan KSN. Meskipun kegiatan tersebut merupakan pengalaman pertama bagi kami namun semangat dari peserta dan pembina yang lain terus melakukan bimbingan secara intensif baik secara luring (luar jaringan) maupun daring (dalam jaringan).jelasnya.

Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum Suharto, S. Pd., M. Pd. Mengatakan bahwa kalau dulu kami hanya mengikuti Kompetisi Sains Madrasah (KSM) yang pesertanya dari Kementerian Agama Republik Indonesia namun kali ini kami ikut serta pada kegiatan Kompetisi Sains Nasional (KSN) yang pesertanya diikuti oleh seluruh Madrasah / sekolah di seluruh Indonesia. Tentu ini menjadi peluang sekaligus tantangan bagi MAN Pinrang untuk terus memacu prestasi baik ditingkat Kabupaten, Propvinsi maupun Tingkat Nasional. Katanya.

“Karena kegiatan ini adalah pertama kalinya diikuti oleh MAN Pinrang maka kami berusaha maksimal untuk mengasah kemampuan para peserta sekaligus mengevaluasi kekurangan-kekurangan yang ada untuk perbaikan “ Tuturnya.

Berdasarkan dari petunjuk teknis kegiatan KSN ini bahwa pesertadidik yang berhasil menjuarai KSN tahun 2021 ini akan dipersiapkan untuk mewakili ajang Kompetisi Sains Internasional 2021. (Musakkir)