Konsultasi Soal Pontren Ke Kakankemenag, Tokoh Masyarakat Enrekang Lega

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Enrekang (Humas Enrekang) Pendidikan sangatlah penting untuk masyarakat Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Dengan pendidikan salah satu cara untuk mewujudkan cita-cita NKRI untuk mencerdaskan kehidupan bangsa.

Seperti halnya di Kabupaten Enrekang, pendidikan sangatlah di gandrungi ole masyarakat Kabupaten Enrekang, dengan bukti masyarakat berlomba-lomba menyekolahkan anaknya baik di sekolah umum ataupun Pondok Pesantren dan Madrasah untuk mendapatkan pengetahuan.

Tepatnya Senin, 01/03/21., Drs. H. Bahtiar Siampa berkunjung ke Kantor Kementerian Agama Kabupaten Enrekang untuk melakukan silaturrahim dengan Kepala Kantor Kemenag Enrekang, H. Irman, sekaligus berdiskusi dan mencari tau tentang tata cara pendirian Pondok Tahfiz.

Setelah berdiskusi dengan Kakan Kemenag Enrekang diruang kerjanya, H. Bahtiar di arahkan ke Seksi PD Pontren untuk berkonsultasi tentang proses dan tatacara pendirian Pondok Tahfiz. Setelah berdiskusi dengan Kepala seksi PD Pontren, H. Bahtiar merasa puas dan lega dengan penjelasan pihak Kemenag Enrekang akan maksud dan tujuannya.

Sebelum H. Bahtiar meninggalkan ruang kerja Seksi PD Pontren, Kasi PD Pontren, Askar Muji memberikan juknis tentang proses dan tatacara pendirian Pondok Tahfiz. (bob)


Daerah LAINNYA