As'adiyah Galung Beru

Kontributor Berita Ponpes As’adiyah Galung Beru Ziarahi Makam Datuk Ri Tiro

Kontributor Berita Ponpes As’adiyah Galung Beru Ziarahi Makam Datuk Ri Tiro

Galung Beru (Humas Bulukumba) – Kontributor Berita Ponpes As’adiyah Galung Beru, Jusman Imam, untuk kesekian kalinya berkunjung ke Kecamatan Bontotiro.

Hal tersebut, ditunjukkan saat dirinya melakukan ziarah langsung di makam salah satu tokoh kharismatik penyebar Islam yakni Syekh Abdul Jawad Khatib Bungsu yang lebih dikenal dengan nama Datuk Ri Tiro, Rabu (22/6/2022).

Imam menyebut pentingnya mengenang spirit syiar dan dakwah ulama terdahulu di Sulawesi Selatan khususnya Datuk Ri Tiro. Menurutnya, sebagai orang yang bergelut di dunia pesantren sudah seharusnya banyak melacak sejarah dan menziarahi makam-makam ulama.

“Tradisi ziarah makam seperti ini sejak lama saya lakukan. Hal ini untuk mengenang perjuangan syiar dan dakwah Syekh Abdul Jawwad dimasa lalu,” ucapnya.

Ia menambahkan, meskipun dirinya bukan berketurunan ulama minimal mewarisi spirit dan semangat perjuangan para ulama-ulama terdahulu.

Lanjutnya, berziarah kubur juga merupakan satu amalan yang dianjurkan oleh Rasulullah SAW. Sebab berziarah kubur memiliki berapa manfaat dan hikmah yang dapat dipetik oleh kita umat muslim yang masih hidup.

Salah satu manfaat utama yang dapat dirasakan para peziarah kubur adalah dapat mengingatkan kita kepada kematian.

“Tujuannya juga sangat baik, yaitu agar kita lebih rajin lagi dalam beribadah, meningkatkan diri untuk melakukan hal hal yang baik, beramal saleh dan juga meningkatkan bekal kita sebagai manusia yang masih hidup,” tutupnya (JSI)


Daerah LAINNYA