Humas Kemenag Sinjai

Koordinator Bidang Kesiswaan MIN 2 Sinjai Ikuti Tehnical Meeting Lomba Bercerita

Biringere, Sinjai Utara (Humas Sinjai) – Menindaklanjuti surat Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Sinjai Nomor: 800/21.178/DISPUSIP/2024 tentang Permintaan Peserta Lomba dan Surat Nomor: 800/21.193/DISPUSIP/2024 tentang Penyampaian Jadwal Kegiatan Lomba, MIN 2 Sinjai turut berpartisipasi dalam technical meeting berkenaan dengan kegiatan tersebut (lomba bercerita). Technical meeting ini berlangsung di Ruang Pertemuan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Sinjai, Kamis (13/06/2024).

Pendidik dari MIN 2 Sinjai yang juga merupakan Koordinator Kesiswaan, Sitti Hajrah menghadiri kegiatan tersebut untuk mendapatkan informasi dan arahan terkait lomba bercerita yang akan datang. Dalam kegiatan ini, MIN 2 Sinjai akan mengutus seorang peserta didik bernama Nuf’ah Haris,  kelas IV A Digital yang akan membawakan cerita rakyat berjudul “I Balakia”.

Sitti Hajrah, menyampaikan bahwa kesimpulan dari pertemuan technical meeting tersebut adalah sebagai berikut:
1. Kostum peserta diwajibkan menggunakan seragam sekolah yang boleh dimodifikasi.
2. Waktu tampil bercerita ditetapkan antara 5 hingga 7 menit.
3. Penilaian lomba akan difokuskan pada teknik bercerita yang ditampilkan oleh peserta.

Kegiatan technical meeting ini berlangsung dengan lancar dan diharapkan dapat membantu peserta dalam mempersiapkan diri untuk tampil maksimal pada lomba bercerita mendatang. Nuf’ah Haris, sebagai wakil dari MIN 2 Sinjai, diharapkan dapat memberikan penampilan terbaiknya dan mengharumkan nama madrasah. (Miyl)


Daerah LAINNYA