Kunjungan DP2KBP3A Kabupaten Pinrang Untuk Meningkatkan Kolaborasi dengan KUA Dalam Pencegahan Stunting

Kunjungan DP2KBP3A Kabupaten Pinrang Untuk Meningkatkan Kolaborasi dengan KUA Dalam Pencegahan Stunting

Kantor KUA Kec. Watang Sawitto

Watang Sawitto (Humas Pinrang) Dalam upaya meningkatkan kolaborasi lintas sektor yang kuat dalam rangka pencegahan stunting, Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan, dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Kabupaten Pinrang melakukan kunjungan kerja ke Kantor Urusan Agama Kecamatan Watang Sawitto, yang bertujuan untuk memantapkan kerjasama dengan lembaga yang melaksanakan bimbingan perkawinan untuk calon pengantin. Rabu (27/09/2023)

Kunjungan ini merupakan langkah awal dalam upaya mensosialisasikan pentingnya konvergensi stunting bagi calon pengantin. Ketua Satuan Tugas percepatan penurunan stunting dari Dinas P2KBP3A Kabupaten Pinrang, Supardi Achmad, mengungkapkan “bahwa untuk menekan angka stunting khususnya di Kabupaten Pinrang dibutuhkan pendekatan pencegahan yang dimulai dari tahap awal yaitu pada remaja dan calon pengantin”. ujarnya

Hal ini menjadi penting karena berbagai faktor, termasuk pernikahan dini, dapat berkontribusi pada terjadinya stunting pada anak-anak. Kunjungan tersebut turut didampingi oleh Koordinator penyuluh Keluarga Berencana Kecamatan Watang Sawitto. Mereka diterima langsung oleh staf Kantor Urusan Agama Watang Sawitto, yang diwakili oleh Hajrah Said.

“Tujuan dari kolaborasi ini adalah untuk mendukung upaya pemerintah dalam mengatasi masalah gizi buruk yang dapat menghambat pertumbuhan anak-anak” ungkap Hajrah Said yang ditemani Nurhayati Staf KUA Watang Sawitto.

Dalam pertemuan tersebut, Hajrah Said, yang merupakan Penyuluh Agama Islam, mengungkapkan ”bahwa kerjasama antara lembaga-lembaga terkait dengan sektor kesehatan, pendidikan, dan masyarakat akan menjadi kunci keberhasilan dalam pencegahan stunting. Hasil yang lebih baik dalam penanganan masalah ini dapat dicapai melalui sinergi yang kuat antara semua pihak yang terlibat” pungkasnya.

Di tempat terpisah Kakan Kemenag Kab Pinrang, H. Irfan Daming menggarisbawahi bahwa agama dan keyakinan berperan penting dalam kehidupan masyarakat. Oleh karena itu pencegahan stunting tidak hanya tanggung jawab pemerintah tetapi juga merupakan tanggung jawab bersama bagi semua pihak, termasuk masyarakat dan pemimpin agama” katanya.

Kementerian Agama berkomitmen untuk bekerja sama dengan berbagai pihak termasuk lembaga-lembaga keagamaan, organisasi masyarakat sipil, dan pemerintah daerah. Upaya ini mencakup program-program pendidikan dan sosialisasi yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman masyarakat tentang pentingnya gizi yang baik dan pola asuh yang sehat”. Lanjutnya.


Daerah LAINNYA