Lahirkan Generasi Berakhlak Qurani, Melalui Program Ekskul Tahfidz Quran MTsN 1 Sinjai

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Sinjai Utara (Humas Sinjai) – Salah satu program  Ekstrakurikuler baru yang dijalankan di MTsN 1 Sinjai. Tahfidz Qur’an merupakan ekstrakurikuler yang baru dibuka dan menjadi program unggulan madrasah itu.

Kepala MTsN 1 Sinjai, Rudiyanto, mengatakan, madrasah sebagai lembaga pendidikan berciri khas Islam harus memiliki program plus di dalam kurikulumnya.

“Oleh karena itu, kami telah melakukan penambahan program ekstrakurikuler baru yakni tahfidz Qur’an,” kata Rudiyanto, Senin (24/1/2022).

Ekstrakurikuler itu diharapkan bisa mengantarkan peserta didik MTsN 1 Sinjai lebih mencintai, menghafal, dan melafalkan Al Qur’an dengan baik sesuai dengan tadjwidnya. Tahfidz Qur’an dilaksanakan di luar jam sekolah sama seperti kegiatan ekskul yang lainya.

“Peserta didik mengikuti bimbingan dan harus mempersiapkan setoran hafalan yang sudah mereka pelajari sebelumnya. Bagi peserta dididk yang belum lancar dalam membaca maupun menghafal Al Qur’an maka diadakan pembinaan dengan menggunakan metode cepat baca secara klasikal,” jelasnya. (ASA)


Daerah LAINNYA