Lepas Jalan Sehat Moderasi Beragama, Asisten 1 Kagum Persatuan Kemenag Luwu

Ahyar Kasim, Lepas Jalan Sehat Moderasi

Belopa (Humas Luwu), Kantor Kementerian Agama Kabupaten Luwu menggelar Jalan Sehat Moderasi Beragama pada pembukaan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) dalam rangka memperingati Hari Amal Bakti (HAB) ke-78 Kementerian Agama. Selasa (21/11/2023)

Jalan Sehat Moderasi Beragama dilepas oleh Asisten 1 Bupati Luwu Bidang Administrasi Pemerintahan dan Kesejahteraan di halaman Kantor Kemenag Luwu yang dihadiri oleh Polres Luwu, Koramil Belopa, unsur perbankan dan jajaran Kantor Kemenag Luwu.

Kepala Kantor Kemenag Luwu Drs. H. Nurul Haq, M.H dalam laporannya mengatakan kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan HAB ke 78 Kementerian Agama yang nantinya akan dipusatkan di Kabupaten Pangkep awal Januari Tahun 2024, Jalan sehat ini diikuti oleh hampir dua ribu peserta dari unsur Kantor Kemenag Luwu.

Selain itu kegiatan Porseni ini akan mempertandingkan dan memperlombakan beberapa cabang olahraga dan seni, semuanya merupakan partisipasi dari warga Kementerian Agama Kabupaten Luwu.

Sementara itu Asisten 1 mewakili Bupati Luwu, Ahyar Kasim, SH., MH, dalam sambutannya mengatakan sangat kagum dengan persatuan, kebersamaan dan kekompakan keluarga besar Kemenag Kab. Luwu yang membanjiri jalan sehat ini secara kekeluargaan.

Lebih lanjut disampaikan semoga melalui HAB ke-78 Kementerian Agama ini, Kemenag Kab. Luwu semakin jaya memberikan pelayanan kepada masyarakat tanpa membeda-bedakan tingkatan, ras, suku dan agama dalam masyarakat. (Um/LiL)


Daerah LAINNYA