Lewat PAT, MA Ulil Amwal Harapkan Anak Didik Jadi Cerdas dan Mandiri

Peserta didik nampak antusias mengikuti PAT hari pertama di MA Ulil Amwal kabupaten Bulukumba

Dampang (Humas Bulukumba) − Penilaian Akhir Tahun (PAT) untuk tahun ajaran 2021/2022, Hari ini (30/05/2022) adalah hari pertama pelaksanaannya di MA Ulil Amwal Bulukumba. Kegiatan ini tidak lepas dari rangkaian persiapan yang dilakukan oleh panitia ujian, mulai dari data siswa, ruangan ujian dan perlengkapan lainnya.

Ketua Panitia PAT, Bakri, mengatakan Kesiapan ini dilakukan tak lepas dari kontrol dan komunikasi dengan kepala madrasah selaku penanggang jawab kegiatan yang akan dilaksanakan, harapannya semoga dengan kesiapan peserta PAT dan kesiapan panitia bisa berjalan dengan lancar tanpa ada kendala, sehingga kita mampu menfasilitasi peserta didik kita dengan ketentuan yang ada terkait dengan protokoler kesehatan dan sarana lainnya.

“Alhamdulillah hari ini, peserta didik kita yang mengikuti Penilaian Akhir Tahun begitu antusias. Hal itu bisa tercapai karena komunikasi yang efektif antara wali kelas, panitia dan  kehadiran siswa itu sendiri. Semoga saja kegiatan ini bisa berjalan sesuai dengan yang kita inginkan bersama dalam menciptakan anak didik yang cerdas dan mandiri serta menjadi kader sejati.” tambahnya. (SS/MY)


Daerah LAINNYA