MA PP. Nurul Falah Intensifkan Pembinaan TIK Untuk Kelas XII

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Bulukumba (MA PP. Nurul Falah) - Dalam rangka persiapan menghadapi Ujian Nasional, MA PP. Nurul Falah Borongganjeng mengintensifkan pembinaan TIK untuk kelas XII.

Hal ini dilakukan agar semua siswa nantinya saat mengikuti UN, tak lagi kewalahan. Apalagi kemungkinan besar, Ujian Nasional akan dilaksanakan berbasis komputer, yang dikenal dengan UNBK.

Seperti yang disampaikan oleh Nurlina, S.Pd.I, selaku pembina TIK, bahwa Ujian Nasional kemungkinan besar berbasis komputer, katanya.

"Kita belum ada kejelasan pasti di sini (MA PP. Nurul Falah), apakah berbasis komputer atau tidak. Tapi walaupun begitu, kita harus persiapkan untuk UNBK," tambahnya.

"Tak usah lagi kita libatkan kelas XII di kegiatan-kegiatan Eskul mulai sekarang. Kita mulai fokuskan untuk UN mereka, karena ini yang lebih penting," sambungnya.

Mulai pekan ini, seluruh jam kegiatan Ektrakurikuler untuk Kelas XII MA PP. Nurul Falah, akan diganti dengan pembinaan TIK, dan akan dilaksanakan secara intensif hingga menjelang Ujian Nasional. (yh)


Daerah LAINNYA