Madrasah Ibtidaiyah Neggeri 4 Bone Rutin Gelar Upacara Bendera

Suasana Detik-detik Penghormatan penggibaran Bendera Merah Putih

Sailong, (Humas Bone) - Civitas akademik Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 4 Bone yang berada di Desa Sailong melaksanakan kegiatan rutinitas yaitu upacara bendera di Lapangan Madrasah, senin 5/9/2022. Pelaksanaan upacara bendera merupakan salah satu kegiatan yang penting dalam membiasakan sikap tertib dan disiplin, kerja sama serta kepemimpinan.

Disiplin adalah hal yang sangat penting. Hal ini juga disadari oleh para pendidik di MIN 4 Bone. Salah satu cara yang diyakini ampuh untuk menanamkan disiplin kepada anak didik adalah dengan adanya pelaksanaan upacara bendera.

Upacara bendera secara rutin dilaksanakan setiap Senin pagi sebelum pembelajaran dimulai. Petugas upacara selalu digilir atau bergantian setiap minggunya, mulai kelas VI, V, dan IV. Pembina upacara juga demikian. Digilirkan dari Kepala Madrasah, berikutnya Koordinator Madrasah, Wali kelas, sampai guru mata pelajaran.

Koordinator Madrasah Yusran yang diberi amanah sebagai pembina upacara mengungkapkan rasa syukurnya karena dapat melaksanakan kegiatan upacara penaikan bendera sebelum pembelajaran dimulai.

“Alhamdulillah hari ini kita kembali melaksanakan kegiatan upacara. Kepada anak-anakku peserta upacara dari kelas I-VI saya himbau agar tetap menjaga kedisplinan, sikap tertib, dan selalu berpakaian rapi, serta menjaga kebersihan lingkungan Madrasah kita ini,” ungkap Yusran.

Selaku pembina upacara Yusran berharap kepada siswa maupun seluruh tenaga pendidik dan tenaga kependidikan dapat terus menjaga kedisiplinan. Semoga anak-anakku sekalian terus menerus disiplin datang tepat waktu ke Madrasah. (Ilham/Ahdi)


Daerah LAINNYA