Tellu Siattinge Humas Bone - Dalam upaya menekan angka pernikahan dini, mahasiswa KKN dari IAIN Bone bekerja sama dengan KUA Tellu Siattinge mengadakan Penyuluhan Pencegahan Pernikahan Dini. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Desa Ajjalireng dengan melibatkan masyarakat, tokoh agama, dan perangkat desa sebagai peserta. (Kamis, 14 November 2024)
Kepala KUA Tellu Siattinge Sahrudin, S.Ag.,MH bertindak sebagai pemateri utama. Materi yang disampaikan meliputi Dampak Pernikahan Dini bagi kesehatan serta pandangan Hukum melalui pemaparan tentang batas usia pernikahan sesuai Undang-Undang Nomor 16 Tahun 2019 . Kepala desa Ajjalireng Adnan Suyuti, S.E dalam sambutannya, menegaskan, "Kami mendukung edukasi semacam ini untuk membangun generasi yang lebih baik. Sinergi antara mahasiswa KKN, masyarakat, dan lembaga keagamaan sangat penting dalam mencegah pernikahan dini."
Kegiatan ini diakhiri dengan deklarasi bersama untuk mendukung program pencegahan pernikahan dini. Mahasiswa KKN, Pemerintah Desa Ajjalireng dan KUA Tellu Siattinge berharap masyarakat semakin sadar akan pentingnya pendidikan dan kesehatan anak sebagai langkah menuju generasi emas Indonesia. (Acing/Ahdi)