MAN 2 Barru

MAN 2 Barru Juara 1 Lomba Cerdas Cermat 4 Pilar, ini yang disampaikan Kamad

Siswa MAN 2 Barru IkutiCerdas Cermat di Aula Kantor Dinas Pendidikan Kabupaten Barru

Lakalitta (Humas Barru) Pendidikan merupakan bagian dari pembentukan karakter dan memberi kontribusi besar terhadap pembentukan jati diri yang berakar pada budaya bangsa, bertepatan pada hari sumpah pemuda para pemuda Gabungan Pemuda Pelajar Mahasiswa Barru (GAPPEMBAR) komisariat II sukses menggelar lomba cerdas 4 Pilar tingkat SLTA - sederajat Kabupaten Barru.

Ajang itu berlangsung mulai pukul 10:00 WITA - selesai, di Aula Kantor Dinas Pendidikan Kabupaten Barru. Jumat (28/10/22).

Lomba Cerdas Cermat 4 Pilar ini dibuka langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Barru yaitu Bapak Andi Adnan Azis, dan diawali dengan sambutan ketua GAPPEMBAR Komisariat II Arifuddin, serta Ketua DPP GAPPEMBAR yaitu Rafiuddin Abdullah. 

Adapun sepuluh SLTA - sederajat yang sempat mengikuti salah satu ajang bergengsi ini adalah;

SMAN 1 BARRU
SMAN 3 BARRU
SMKN 1 BARRU
SMKN 3 BARRU
MAN 1 BARRU
MAN 2 BARRU
MA DDI AT-TAUFIQ PADAELO
MA MUHAMMADIYAH ELE
MA MUHAMMADIYAH PADAELO
MA AL-MUNAWWARAH MADDO

Adapun juara 1 Lomba Cerdas Cermat 4 Pilar ini diraih oleh MAN 2 Barru, disusul MAN 1 Barru sebagai juara 2, dan SMAN 1 Barru sebagai juara 3.

Di samping itu Kepala MAN 2 Barru Hj. Rosnawati Buhari, menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Guru Pembina dan siswa yang mampu membawa nama baik madrasah dengan meraih juara 1 LCC 4 Pilar Kebangsaan yaitu : Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika.

"Alhamdulillah, selamat dan sukses kepada guru pembina dan siswa binaan, semangat terus dan tetap kejar prestasi semoga kedepannya mampu mengukir prestasi yang lebih baik lagi, sebagaimana kejar prestasi adalah suatu media untuk mewujudkan suasana belajar melalui berbagai macam cara yang ditujukan bagi para pemuda pemudi Indonesia, agar mereka dapat mengembangkan potensi kepercayaan diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang dibutuhkan bagi masyarakat, bangsa, dan negara.

Selamat sekali lagi untuk ketiga siswa kita yaitu; Maghfirah Ramadhani, Nur Ayu Wahyuni, dan Afifah Azima yang telah mengukir prestasi di hari Sumpah Pemuda" Pungkasnya. (Syamsiar/Kontributor MAN 2 Barru)


Daerah LAINNYA