MAN 4 Bone Terima Wakaf Al-quran

Awang Tangka, (Humas Bone) – Madrasah Aliyah Negeri 4 Bone menerima wakaf al-quran dari Pendidikan Madrasah (Penmad) Kemenag Bone. Al-quran itu diterima oleh salah satu staf kepegawaian MAN 4 Bone, Abdul Haris mewakili Kepala MAN 4 Bone untuk menerima wakaf Al-quran tersebut dikantor PENMAD Kemenag Bone, Kamis (12/5/2022).

Abdul Haris sebagai perwakilan MAN 4 Bone, mengatakan total jumlah Al-quran yang diterima MAN 4 Bone sebanyak sepuluh eksemplar dari dari PENMAD Kemenag Bone.

"Bantuan Al-quran ini diperuntukkan bagi Musollah MAN 4 Bone untuk digunakan bagi peserta didik untuk memperlancar serta memahami isi kandungan Al-quran tersebut,” ungkap Haris. 

Kepala MAN 4 Bone, Andi Muhammad Irfan mengucapakan terimakasih kepada PENMAD Kemenag Bone yang telah mewakafkan Al-quran untuk dipergunakan di MAN 4 Bone.

“Mudah-mudahan dengan adanya wakaf Al-quan ini bisa memberikan motivasi kepada seluruh peserta didik MAN 4 Bone untuk lebih mencintai Al-quran sebagai pedoman hidup sehari-harinya,” tambahnya. (Ishaq/Ahdi)


Daerah LAINNYA