Madrasah Makkaraeng

Matsama, MI Makkaraeng Perkenalan 38 Siswa Baru

Matsama di MI Makkaraeng Kecamatan Mandai Maros (foto : Rahmani)

Mandai (Humas Maros)- Pelaksanaan Masa Ta’aruf Siswa Madrasah (Matsama) Madrasah Ibtidaiyah (MI) Makkaraeng pada hari pertama dilaksanakan, Senin (18/07/2022) berkumpul di ruang kelas 1 MI Makkaraeng.

Siswa yang mengikuti Matsama pada Tahun Pelajaran 2022/2023 ini sebanyak 38 orang dan kegiatan MATSAMA ini berlangsung selama 3 hari mulai dari tanggal 18 Juli sampai 20 Juli 2022 dengan berbagai macam materi kegiatan yang dilaksanakan.

Rahmani, selaku Kepala Madrasah mengucapkan rasa syukur atas terlaksananya kegiatan Matsama ini. Ia berharap semoga dengan adanya kegiatan ini dapat menanamkan sikap positif siswa – siswi baru MI Makkaraeng.

“Selamat datang kepada para peserta didik baru, semoga anak-anak sekalian dapat mengikuti kegiatan Matsama dari awal hingga akhir dengan sukses, ucap Ketua Panitia Matsama.

“Semoga belajar di MI Makkaraeng ini dengan baik, dan dapat mengikuti segala tata tertib yang ada , diharapkan mampu menjadi siswa-siswi yang berakhlak baik dan pintar,” ucap Ketua Panitia , Suriana Sudding.

Selamat bergabung dengan MI Makkaraeng. Semoga melalui kegiatan ini dapat menanamkan kedisiplinan, jujur, dan memotivasi untuk belajar serta dapat mematuhi aturan tata tertib yang telah ditetapkan oleh madrasah. (Rahmani/Ulya)

 


Daerah LAINNYA