Pengajian, mendidik diri dan memperkuat keyakinan beragama

Mendidik Diri, Orang Tua Siswa Ikut Pengajian di MAS PP Darul Istiqamah Bulukumba.

MAS PP Darul Istiqamah Bulukumba menggelar pengajian yang melibatkan orang tua siswa

Ponci, (Humas Bulukumba) – Pada Selasa, 20 Agustus 2024, MAS PP Darul Istiqamah Bulukumba menggelar pengajian yang melibatkan orang tua siswa sebagai bagian dari upaya mendidik diri dan memperkuat keyakinan beragama. Pengajian ini diadakan di Masjid MAS Darul Istiqamah Bulukumba dengan tema "Sesungguhnya Allah Maha Baik dan Tidak Menerima Kecuali yang Baik."

Kegiatan pengajian ini dipimpin oleh Ustad Icbal Coing, salah satu pimpinan Pontren Darul Istiqamah Ponci, dan diikuti oleh 38 orang tua siswa serta para guru. Pengajian juga menarik partisipasi dari masyarakat setempat dan pengurus Pontren Pakkusianta Al-Istiqamah. Kegiatan dimulai pukul 10.00 hingga 11.30, menjadi momentum spiritual yang sarat akan nilai-nilai keagamaan.

Dalam ceramahnya, Ustad Icbal Coing menekankan pentingnya menjalani kehidupan yang baik dan halal dalam segala aspek. Beliau mengutip sebuah hadits, "Seseorang yang melakukan perjalanan panjang dalam keadaan kusut dan kotor, lalu menengadahkan tangannya ke langit seraya berdoa, namun makanan, minuman, pakaian, dan apa yang dikonsumsinya berasal dari hal yang haram, maka bagaimana mungkin doanya akan dikabulkan?" Ceramah ini mengajak para peserta untuk merenungkan bahwa Allah hanya menerima hal-hal yang baik, termasuk dari segi ucapan, perbuatan, dan ibadah.

Lebih lanjut, Ustad Icbal Coing menjelaskan bahwa Allah Maha Baik berarti Dia suci dari segala kekurangan baik dalam Dzat, sifat, perbuatan, maupun hukum-Nya. Beliau juga menekankan bahwa Allah hanya menerima dari hamba-Nya apa yang baik, mencakup semua aspek kehidupan seperti ucapan, perbuatan, dan ibadah yang bersumber dari harta yang halal.

Kegiatan pengajian ini didukung oleh panitia yang siap menangani konsumsi dan teknisi sound system, sehingga acara berjalan lancar dan khidmat. Kepala MAS Darul Istiqamah Bulukumba, Ali Agus, menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung pelaksanaan kegiatan. "Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh panitia, teknisi, dan rekan-rekan guru. Semoga pengajian hari ini bisa menambah semangat kita semua untuk hadir di pengajian berikutnya," ujar Ali Agus.

Pengajian ini diharapkan dapat menjadi sarana bagi orang tua siswa dan masyarakat untuk terus memperdalam ilmu agama, membangun kepribadian yang lebih baik, dan mempererat kebersamaan di lingkungan madrasah. (Erna/Asriadi Haris)


Daerah LAINNYA