Mengkendek (Humas Tana Toraja) Program Kemitraan Masyarakat (PKM) dari Universitas Islam Negeri Makassar (UNM) mengadakan pelatihan bagi kelompok KKG Madrasah Ibtidaiyah (MI) Tana Toraja.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di MI Muhammadiyah Tana Toraja Selasa, 21 Juni 2022. Kegiatan ini bertujuan untuk membantu guru meningkatkan aktifitas yang menarik di dalam kelas.
Pembukaan KKG dihadiri oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Tana Toraja yang diwakili oleh Muh. Sabir, Direktur Pesantren Pembangunan Muhammadiyah (PPM) Tana Toraja Mahlani Sabae, Pengawas Pendidikan Agama Islam Sudirman, Ketua KKG MI Tana Toraja Supriadi, tim PKM Patta Bundu dan Rahmawati Patta dan peserta dari 6 Madrasah Ibtidaiyah (MI) di Tana Toraja.
Tim PKM yang diwakili oleh Patta Bundu dalam sambutannya memberikan gambaran mengenai kegiatan yang akan dilakukan selama pelatihan. Patta Bundu menyampaikan bahwa dalam kegiatan ini kita akan belajar bagaimana membuat rancangan penilaian yang HOTS (High Order Thinking Skills) dan juga pembuatan media pembelajaran yang interaktif.
Direktur PPM Toraja Mahlani Sabae dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada tim PKM yang telah mempercayakan kegiatan ini dilaksanakan di lingkungan Pondok Pesantren sekaligus meminta maaf atas kekurangan selama kegiatan berlangsung.
“Sebagai tuan rumah, mohon dimaafkan kekurangan dari segi pelayanan dan fasilitas dan kami mengucapkan selamat melaksanakan kegiatan ini, semoga Allah SWT senantiasa merahmati kita semua” ujar Mahlani Sabae.
Selanjutnya Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tana Toraja yang diwakili oleh Muh. Sabir memberikan sambutan sekaligus membuka pelatihan KKG MI Tana Toraja. Muh. Sabir menyampaikan rasa syukur terhadap tim PKM yang sudah menempatkan kegiatan ini di Tana Toraja.
“Kami sangat bersyukur Prof diajak dalam menempatkan suatu program di Tana Toraja sehingga sangat membantu kami dalam rangka kegiatan-kegiatan pembinaan di kelompok kerja guru pada tingkat MI” ujar Muh. Sabir
Kemudian 34 peserta perwakilan dari 6 Madrasah, MIN 1 Tana Toraja, MIN 2 Tana Toraja, MIS To’Kaluku, MIS Rembon, MIS Kaduaja dan MIM Plus 1 Tana Toraja mengikuti kegiatan KKG yang dipimpin oleh tim PKM Patta Bundu dan Rahmawati Patta. (Irna/Humas MIM Plus 1)