Karama (Humas Bulukumba) - Mengajarkan anak berbagi sejak dini, menjadi program pendidikan di MIS Karama , dalam program sedekah yang dilakukan para siswa setiap hari jumat.(09/09/2022).
Demikian disampaikan Kepala MIS Karama Syahrum “Program sedekah ini sudah cukup lama dicetuskan, dan sampai saat ini anak-anak tetap antusias untuk bersedekah dan berbagi kepada temannya yang tidak membawa bekal setiap hari jumat sesuai kemampuan mereka,” ungkapnya.
Sedekah yang dilakukan oleh para siswa MIS Karama, selain melatih para siswa untuk berbagi sekaligus saat ini kebermanfaatan langsung juga dirasakan oleh mereka. Pasalnya siswa siswi MIS Karama yang berkumpul di halaman Madrasah untuk mengadan kegiatan sarapan pagi dan saling berbagi kepada sesama teman temannya.
Menurut Kamad Syahrum mengungkapksn Jadi setiap hari jumat peserta didik rutinitas memberi sedekah, namun banyak juga siswa yang tidak bersedekah. ini tidak bersifat memaksa kepada peserta didik yang tidak bisa membawa, jadi anak yang membawa bekal sebagian untuk di sedekahkan oleh temannya yang tidak membawa apa-apa.
Antusiasme sedekah, tidak hanya di rasakan oleh para siswa namun juga para wali siswa yang menyambut baik program Madrasah dalam membina karakter putra-putri mereka. Sehingga kedepan bisa membentuk karakter manusia yang mudah memberi dan berempati.
“Saat kita sosialisasi di awal, para wali siswa merespon baik sekali program ini. Buktinya program ini masih lancar berjalan sampai sekarang,” katanya.
Arniati sebagai guru agama menambahkan, saat ini program sedekah ini masih berjalan lancar dan tidak di khususkan kepada peserta didik MIS Karama saja tetapi kepada semua pendidik dan tenaga kependidikan agar juga ikut bersedekah dengan disertai dengan ikhlas dan tulus dan semoga dapat memahaminya.
“Karena ini program baik, kami berharap program ini berjalan dengan baik dan mampu menginspirasi Madrasah untuk melakukan hal yang serupa. Karena banyak sekali edukasi dari program ini yang secara langsung maupun tidak dalam pembentukan karakter siswa,” pungkasnya. (Asma/AFS)