MTs Guppi Sampeang Umumkan Kelulusan Siswa Kelas IX Secara Online

MTs Guppi Sampeang akan umumkan kelulusan siswa kelas IX secara online grup whatsApp

Sampeang (Humas Bulukumba) - siswa siswi MTs guppi Sampeang berkumpul di ruangan kelas IXb menjelang pengumuman kelulusan. Kepala MTs guppi sampeang, Hasmiati memberikan arahan kepada seluruh siswa kelas IX terkait rencana pengumuman kelulusan ruangan kelas IXB.

Pengumuman tersebut akan disampaikan secara online melalui WA grup.​​​​ Semua siswa diharapkan standby di grup WA. 

Wali kelas IXA Sukmawati mengatakan bahwa kelulusan ini adalah suatu bukti kesungguhan perjuangan peserta didik mengikuti pendidikan di madrasah selama tiga tahun dan juga merupakan momentum yang dinantikan oleh seluruh siswa, khususnya kelas IX. Sebab ketika peserta didik sudah dinyatakan lulus maka berakhirlah suatu proses pembelajaran.

"Bagi yang lulus saya ucapkan selamat atas keberhasilan perjuangannya di MTs Guppi Sampeang tentu semuanya itu tidak terlepas dari doa orang tua dan bapak/ibu guru kalian. Oleh karena itu, berterimakasihlah kepada kedua orang tua kalian dan bapak/ibu guru atas semuanya." ucapnya, Senin (20/06/2022).

Disampaikan, teruslah berdoa, mohon petunjuk dan bimbingan serta takdir yang baik kepada Allah swt agar kalian dapat melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi. Makin tinggi pendidikan, hendaknya makin berbakti kepada kedua orang tua dan bapak ibu guru.

Kamad Hasmiati menyampaikan himbauan kepada seluruh siswa kelas IX untuk tidak melakukan konvoi, maupun aksi-aksi yang bisa berpotensi mengganggu ketertiban umum. Tidak usah coret-coret ataupun konvoi kendaraan.

Dikatakan, seluruh siswa kelas IX diharapkan tetap di rumah saat melihat kelulusannya dan lebih baik mengucapkan syukur melalui cara-cara yang positif.

Jelang pengumuman, pihak madrasah sudah menyiapkan segala sesuatunya, melakukan monitoring pasca pengumuman, dan berkoordinasi dengan aparat keamanan untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan terjadi. 

"Dalam meluapkan kebahagiaan, hendaknya jangan berlebihan. Kita memiliki tradisi yang telah dipertahankan senior-senior kalian. Berperilaku sederhana, sopan simpati dan empati terhadap sesama," katanya.

Lanjut menambahkan, madrasah melarang kalian arak-arakan kendaraan bermotor. Hal itu membahayakan diri kalian dan orang lain. Apalagi sampai melakukan coret-coret pakaian atau fasilitas umum. Lebih baik merapikan kembali pakaian sekolah dan sumbangkan kepada adik kelas atau pihak lain yang membutuhkan.

"Setelah pengumuman, siswa yang dinyatakan lulus berhak mendapatkan surat keterangan lulus dari madrasah," tutupnya. (Skm/AFS)


Daerah LAINNYA