MTsN 1 Tana Toraja Gelar Latihan Dasar Kepemimpinan

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Makale, (Inmas Tator) - Ratusan siswa Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Tana Toraja mengikuti kegiatan latihan dasar kepemimpinan (LDK), Selasa 10 Desember 2019.

Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) yang diselenggarakan oleh OSIM MTsN 1 Tana Toraja dengan mengambil tema 3T : Tertib Ibadah, Tertib Belajar, Tertib Organisasi.

LDK MTsN 1 Tana Toraja dibuka langsung oleh pengawas madrasah kantor kemenag Tana Toraja Muh. Sabir, S.Pd, M.Pd.I didampingi kepala MTsN 1 Tana Toraja Rosmawati, S.Ag, M.Pd.I dan sejumlah guru.

Pengawas Madrasah, Muh. Sabir, S.Pd, M.Pd.I dalam sambutannya berharap siswa MTsN 1 Tana Toraja dapat mengikuti LDK dengan baik karena Ilmu yang didapatkan dalam LDK tidak akan didapatkan di bangku sekolah.

"Setelah LDK kalian akan mendapat bekal satu bagian dalam masyarakat yaitu berjiwa kepemimpinan serta berbekal keterampilan dalam berorganisasi", ucap pengawas madrasah dalam sambutannya.

Sementara itu, Nurwahidah Hasan selaku ketua OSIM MTsN 1 Tana Toraja mengatakan kegiatan latihan dasar kepemimpinan ini diharapkan dapat menjadi inspirasi positif bagi seluruh peserta didik di MTsN 1 Tana Toraja.

"Bagi kami yang sedang menuntut ilmu, kegiatan LDK ini sangat berarti dan bermanfaat, pengetahuan yang nantinya kami peroleh akan menambah modal kami menyongsong masa depan yang lebih cerah, menjadi contoh dan teladan bagi peserta didik yang lainnya", ucap Nurwahidah Hasan.

Peserta didik yang berjumlah kurang lebih 200 orang begitu antusias mengikuti materi yang disampaikan Pemateri dalam LDK MTsN 1 Tana Toraja.

Kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) dirangkaikan dengan kegiatan Pekan Olahraga dan Seni (PORSENI) akan dilaksanakan pada hari selasa s/d sabtu (10 s/d 21) Desember 2019. (Ars/arf)


Daerah LAINNYA