Mudahkan Pelayanan; Kaur TU MTsN Miliki Ruangan Baru

Mudahkan Pelayanan; Kaur TU MTsN Miliki Ruangan Baru

Paleteang, (Humas Pinrang) Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri Pinrang, Idhan Ghalib lakukan terobosan penataan dengan pengalihan lokasi ruangan tata usaha madrasah yang terdiri atas ruang kepala Tata usaha, ruang bendahara, dan ruang operator/tata usaha madrasah ke ruangan yang lebih luas, Kamis (18/1/2024)

Pemindahan ruang kantor tata usaha MTsN pinrang dilakukan mengingat ruang kantor yang sebelumnya terbilang kurang luas. Pengalihan ruangan dilakukan dengan memindahkan semua lemari, meja, kursi, dan beberapa berkas lainnya. Secara bergotong royong, seluruh Pendidik Madrasah memindahkan sarana dan meubeler kantor dengan dibantu oleh beberapa peserta didik

Kaur Tata Usaha MTsN Pinrang, Muh. Taufik mengungkapkan bahwa “proses pemindahan kantor tersebut sudah melalui musyawarah dan pertimbangan yang matang bersama dengan Wakamad Sarana dan Prasarana (Sapras) beserta dengan seluruh pendidik madrasah, sebelum melakukan pemindahan ruangan” ungkapnya

Menurut Muh. Taufik pemindahan ruang kantor dilakukan mengingat ruang TU yang sebelumnya kurang representative untuk digunakan, ruang TU terbilang sempit begitu pun dengan ruang operator dan bendahara/TU, sehingga itu dengan pertimbangan tersebut diambil kesepakatan untuk dialihkan ke ruangan yang lebih luas.

Sementara itu, Wakamad di Bidang Sapras, Muslimin mengatakan bahwa hal tersebut sudah direncanakan sebulan sebelumnya, dan dicari ruangan sebagai penggantinya, namun baru sekarang bisa terwujud.

Secara terpisah, Nasruddin selaku Operator MTsN Pinrang mengatakan bahwa “Pemindahan ruangan ini sudah lama kami rencanakan, namun baru sekarang bisa direalisasikan. Setelah pemindahan tersebut, untuk sementara kita akan melakukan pembenahan buku-buku yang akan dipindahkan ke tempat masing-masing, merapikan lemari dan menyusun meja dan kursi serta alat perlengkapan lainnya,” ungkap Nasruddin. (Ilham)


Daerah LAINNYA