Pangkajene (Humas Pangkep) Sesuai Instruksi Menteri Agama RI Nomor 2 Tahun 2021 Tentang Penghormatan Bendera Merah Putih dan Doa, Jajaran Kemenag Pangkep Mengikuti upacara hari kedisiplinan Nasional yang di gelar setiap tanggal 17 setiap bulannya.
Sebanyak puluhan ASN dalam lingkup Kemenag Pangkep secara khidmat mengikuti pelaksanaan Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih Hari Kedisiplinan Nasional kali ini.
Nur Halik dalam sambutannya selaku Pembina Upacara mengingatkan pentingnya disiplin, baik disiplin jam kerja, disiplin melaksanakan tugas pokok dan fungsi sebagai ASN Kementerian Agama.
Nur Halik juga mengatakan bahwa sekarang ini kita sudah mau masuk dalam Zona Integritas, Zona Integritas adalah mengajak kita untuk berubah, jadi saya berharap agar teman-teman semua harus bisa menerima perubahan demi perubahan terhadap pelayanan yang ada pada Kantor Kemenag Pangkep ini "pungkasnya".
"Jadikanlah pekerjaan yang kita lakukan ini akan bernilai ibadah dan mampu memberikan manfaat yang sebesar–besarnya bagi kepentingan masyarakat. Sekali lagi, tanyakan kepada diri kita, sebagai abdi masyarakat dan abdi negara, sudahkan kita sadar akan tugas kita?, Sudahkah kita disiplin dalam mengerjakannya?. Cetus mantan kakan kemenag makassar ini.(Atho).