Herlang, (Humas Bulukumba) -- Menjelang pelaksanaan bedah laboratorium IPA, panitia bedah berdiskusi membuat rencana anggaran biaya (RAB) di ruang laboratorium. Rabu, (08/06/2022)
Pelaksanaan bedah akan dilaksanakan mulai Jumat sampai Minggu 10 - 12 Juni 2022. Hadir dalam diskusi tersebut Andi Suryaningsih,S.Pd ketua panitia, Hajeriati S.Pd sekretaris, Damayanti S.Pd Bendahara dan Arifuddin S.Pd selaku Pimpinan Proyek
Menurut Arifuddin S.Pd. bahwa rencana anggaran biaya (RAB) yang dibuatnya merupakan perkiraan biaya yang nantinya akan digunakan untuk pelaksanaan kegiatan bedah laboratorium. Dalam kegiatan ini perencanaan anggaran merupakan dokumen yang wajib ada untuk melihat besaran biaya yang akan digunakan.
"Perencanaan perlu dilakukan untuk mengetahui biaya yang akan dikeluarkan sehingga keuangan lebih terarah" ucap Arif
Ia menambahkan bahwa dengan menyusun rencana anggaran biaya (RAB) ini, salah satunya kami dapat memperkirakan estimasi biaya total yang dibutuhkan untuk menyelesaikan pekerjaan tersebut.
Dirinya berharap semoga Rancangan Anggaran Belanja (RAB) yang telah dibuat bersama panitia mendapat respon dari Kepala MTsN 5 Bulukumba sebagai penentu kebijakan.
"Makanya kami berharap kepada bapak untuk mengkoreksi dan memberikan masukan terhadap rancangan yang kami buat bersama teman - teman panitia" Tutup Arif. (Idr/Arif)