Asesmen Madrasah 2024

Pantau AM, Kasi Penmad Apresiasi Transformasi Digital: Penggunaan Aplikasi AM Berbasis CBT di MIN 1 Bulukumba

Kasi Penmad Kemenag Bulukumba, Asfiadi Memantau pelaksanaan AM di MIN 1 Bulukumba

Bacari, Palambarae (Humas Bulukumba) - Hari kedua pelaksanaan Asesmen Madrasah (AM) di Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Bulukumba menuai apresiasi dari Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kementerian Agama (Kemenag) Bulukumba, Asfiadi, terhadap penggunaan inovasi aplikasi Asesmen Madrasah berbasis Computer-Based Testing (CBT). Selasa, 07 Mei 2024

Dalam kunjungannya, Asfiadi menyatakan kekagumannya atas langkah inovatif yang diambil oleh MIN 1 Bulukumba dalam mengadopsi teknologi untuk proses asesmen. Ia menilai bahwa penggunaan aplikasi berbasis CBT membuka peluang baru dalam meningkatkan efisiensi dan akurasi dalam proses penilaian kualitas pendidikan di madrasah.

Menurut Kasi Penmad yang akrab disapa Pak Appy, penggunaan teknologi seperti ini tidak hanya memudahkan proses asesmen, tetapi juga membuka aksesibilitas bagi peserta didik untuk terlibat lebih aktif dalam evaluasi pendidikan. Ia berharap bahwa inovasi ini dapat menjadi contoh bagi madrasah lainnya dalam upaya peningkatan mutu pendidikan di Bulukumba.

Tidak hanya itu, Asfiadi juga menyoroti pentingnya integrasi teknologi dalam sistem pendidikan yang berkualitas. Menurutnya, era digital menuntut adanya adaptasi dan pemanfaatan teknologi secara bijaksana dalam mendukung proses pembelajaran dan evaluasi.

“Aplikasi Asesmen Berbasis CBT ini salah satu terobosan baru yang bisa diaplikasikan oleh madrasah lain, bukan hanya di Tingkat MI tapi lebih meluas ke Tingkat MTs dan MA. Harapannya Aplikasi ini bisa dimiliki secara permanen di MIN 1 Bulukumba”. Ujar Asfiadi

Apresiasi ini juga menjadi bagian dari upaya Kemenag Bulukumba dalam memberikan dukungan dan pengawasan yang lebih efektif terhadap pelaksanaan AM di MIN 1 Bulukumba. Dengan demikian, pemanfaatan aplikasi CBT diharapkan mutu pendidikan di madrasah dapat terus meningkat, sesuai dengan visi dan misi Kementerian Agama dan kebijakan perioritas Menteri Agama terkait Transformasi Digital. (Asriadi Haris)


Daerah LAINNYA