Pallangga (Humas Gowa). Kepala Seksi Pendidikan Diniyah Pontren Kementerian Agama Kabupaten Gowa, Ishak Ibrahim bersama staf melaksanakan kegiatan Monitoring dan Evaluasi Penggunaan Bantuan Dana BOS Tahap 2 Tahun Anggaran 2022.
Kali ini, di Pondok Pesantren Tahfizhul Qur'an Ukhuwah Muslimin Kecamatan Somba Opu, Pondok Pesantren As-Sunnah Panciro Kecamatan Bajeng dan Pondok Pesantren Teknologi At-Thahiriyah Kecamatan Pallangga, Selasa (7/2/2023).
Kasi PD Pontren, Ishak menjelaskan, kegiatan ini selain untuk tertib administrasi juga merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap 6 bulan. "Juga untuk memantau realisasi anggaran transparan dan bertanggung jawab terhadap penggunannya," tukas Ishak.
Rencananya, Monev akan berlangsung selama 4 hari di seluruh PKPPS (Pendidikan Kesetaraan Pondok Pesantren Salafiyah) se_kabupaten Gowa.(OH)
Daerah
Kegiatan PD Pontren Kemenag Gowa
Pantau Realisasi Anggaran, Kasi PD Pontren Monev Dana BOS PKPPS
- Selasa, 7 Februari 2023 | 16:14 WIB