Pastikan Proses Seleksi Berjalan Lancar, Kakan Kemenag Selayar Pantau Langsung Pelaksanaan SKT Tambahan CPPPK

Nur Aswar Kakan Kemenag Selayar memantau lansung jalannnya SKT Tambahan CPPPK

Benteng (Humas Selayar) Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Kepulauan Selayar Nur Aswar Badulu memantau langsung pelaksanaan Seleksi Kompetensi Teknis (SKT) Tambahan bagi Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (CPPPK) Kementerian Agama Kab. Kepulauan Selayar, Rabu (13/04/2023).

Titik lokasi SKT Tambahan untuk calon PPPK Kemenag Selayar bertempat di Ruang Lab. Komputer MAN Kep. Selayar. Kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian tes bagi CPPPK Kementerian Agama tahun formasi 2022 dengan bobot 40%. Tes SKTT berupa Tes Moderasi Beragama dengan CAT.

Terhitung sebanyak 102 peserta mengikuti SKT Tambahan lingkup Kemenag Selayar ini dibagi menjadi 4 (empat) sesi yang berlangsung selama dua hari dari jadwal yang telah ditetapkan. Pelaksanaannya dimulai tanggal 12 sampai dengan 13 April 2023 dengan titik lokasi dilaksanakan pada Kabupaten/Kota sesuai dengan domisili masing–masing peserta.

Dalam pelaksanaan SKT Tambahan semua peserta terlihat sangat antusias. Kakan Kemenag Selayar Nur Aswar dalam memantau pelaksanaan Tes CAT Moderasi Beragama ini berharap para peserta dapat berupaya sebaik-baiknya mengerjakan soal dengan tenang dan baik agar mendapatkan hasil yang terbaik sehingga lulus menjadi PPPK Kementerian Agama.

Nur Aswar juga memberikan apresiasi kepada semua pihak khususnya panitia yang telah menyukseskan jalannya SKT Tambahan Moderasi Beragama untuk Calon PPPK Kemenag.

Sekeder diketahui, kegiatan ini secara serentak melaksanakan Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan Bagi CPPPK Tahun Anggaran 2022 yang terbagi ke dalam 566 titik lokasi di seluruh Indonesia yang dibuka langsung oleh Sekretaris Jenderal Kemenag RI dan Kepala Biro Kepegawaian lewat kanal aplikasi zoom meeting. (na)

 


Daerah LAINNYA