PELAKSANAAN USBN DI MAN 1 BARRU BERLANGSUNG KONDUSIF

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Barru, (Humas Barru) –  Hari kedua Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) di MAN 1 Barru tetap berlangsung secara kondusif, Selasa (20/3/18). Hal ini terlihat dari pantauan Humas Kemenag Barru  pada salah satu suasana ruang ujian yang tampak senyap, nyaman dan sunyi.

Wakamad Kesiswaan MAN 1 Barru, Ahmad R, S. Ag.,M.Pd, berharap USBN ini berjalan lancar dan kondusif sampai selesai. Karena USBN ini setiap tahun dilaksanakan serentak diseluruh SMA maupun MA se Indonesia. "Semoga selama USBN berlangsung suasana kondusif seperti ini selalu tetap terjaga guna kenyaman siswa/i dalam menjawab soal,"ujar Ahmad kepada Humas Kemenag Barru.

Lebih lanjut Ahmad menuturkan, selama ujian berlangsung, para siswa kami himbau agar tetap menjaga kebersihan ruang ujian tanpa meninggalkan sampah. Karena disetiap kelas sudah terdapat pengawas ujian, yang mana sebelum masuk pasti mengecek kelengkapan kartu ujian dan kebersihaan ruang ujian. Hal ini kami lakukan demi kenyamanan peserta ujian dan pengawas sehingga segala proses yang terjadi akan kondusif. (top/arf)


Daerah LAINNYA