Pelatih Dari Markas PMI Latih PMR MTsN. 6 Bulukumba

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Dampang (MTsN.  6 Bulukumba) - Setelah melakukan kegiatan proses pembelajaran di pagi hari, Sabtu (14/10/2017) seluruh anggota  PMR kembali hadir pada pukul 15.30 di madrasah untuk mengikuti latihan di  Aula  Madrasah. Kegiatan ini dihadiri oleh 1 orang pelatih dari markas PMI, 2 orang pembina PMR dan seluruh  anggota  PMR yang berjumlah 27 orang.

Kegiatan tersebut dilaksanakan untuk mengoptimalkan kegiatan yang telah diprogramkan. Kegiatan  ini juga rutin dilaksanakan 2 kali dalam satu pekan yakni setiap jumat sore dan sabtu sore.

Menurut pembina PMR putri Syamsinar, S. PdI. M. Pd. tujuan dilaksanakannya kegiatan ini adalah untuk penguatan kualitas remaja dalam pembentukan karakter peserta didik.

Kepala Madrasah Drs. H. Samsu Alam, M. PdI memberikan support kepada seluruh anggota PMR agar berlatih dengan sungguh sungguh dan menjunjung tinggi nilai kemanusiaan sebagaimana tujuan  PMI yang sesungguhnya bisa tercapai.

Berkat support dari kepala madrasah maka pembina dan seluruh anggota PMR tampak sangat antusias mengikuti latihan ini walaupun seharian telah mengikuti seluruh rangkaian kegiatan proses belajar mengajar. (Nw)


Daerah LAINNYA