Pembagian Vitamin Bagi Siswi MTs Bontosunggu.

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Bontosunggu, (MTs. Bontosunggu) – MTs. Bontosunggu sebagai sekolah binaan dari Puskesmas Gantarang menjadi sasaran dalam upaya menjaga kesehatan peserta didik. Hal ini dilaksanakan dengan membagikan vitamin kepada siswi yang telah akil balig.

Indrayana, S. KM, M. Kes yang menjadi penyuluh kesehatan di Puskesmas Gantarang menjelaskan pembagian vitamin buat peserta didik putri merupakan program tahunan puskesmas Gantarang sebagai bentuk partisipasi dalam membentuk generasi yang sehat dan cerdas.

Kepala MTs. Bontosunggu Dra. Nurwati sangat mengapresiasi program puskesmas Gantarang mengingat peserta didiknya selain memperoleh pengetahuan kesehatan juga diberi vitamin sehingga dapat mengikuti pelajaran dengan baik

“Semoga kegiatan ini dapat berlanjut karena sangat bermanfaat bagi kesehatan” Harap kepala Madrasah.

Salahuddin, S.Pd. I, M. Pd. I guru olah raga menjelaskan kegiatan ini sebaiknya ditopang dengan pola hidup sehat yang dimulai dari sekarang sehingga dapat menjalani rutinitas sehari-hari dengan kondisi yang prima.

“Efek pola hidup tidak sehat akan dirasakan di masa yang akan datang. Dengan pola makan sehat serta berolah raga akan menjaga kondisi tubuh dalam beraktifitas, khususnya belajar” Terang Salahuddin. (sal)


Daerah LAINNYA