As'adiyah Galung Beru

Pengasuh PP As'adiyah Galung Beru Sampaikan Tausiyah Usai Shalat Berjamaah

KM. Rusli Rahman saat memberikan tausiyah dihadapan santrinya

Galung Beru, (Humas Bulukumba) - Kepengasuhan mengemban tugas penyampaian tausiyah, bimbingan dan arahan kepada Santri-santriwati tentang nilai-nilai dan norma-norma agama serta persoalan kehidupan kemasyarakatan untuk mengarahkan dan membentuk para santri menjadi manusia yang beriman, berilmu dan beramal sholih. 

Bertempat di masjid pesantren, KM. Rusli Rahman, selaku pengasuh pesantren mengungkapkan, Kepengasuhan adalah  bagian penting pendidikan pesantren As'adiyah Galung Beru. Kamis, 15/9/2022.

"Dimana Pengasuh Pesantren memberikan nasehat, arahan dan bimbingan kepada santri baik yang berkenaan dengan visi-missi , motto dan jiwa kepesantrenan, prinsip-prinsip nilai agama dan norma kemasyarakatan, agar santri terarah perkembangannya menjadi insan yang saleh dalam segi syariat dan saleh menurut konteks zamannnya," terangnya, saat memberikan tausiyah dihadapan santri.

Lanjutnya menambahkan bahwa nasehat, arahan dan bimbingan tersebut dilaksanakan di dalam majlis kepengasuhan dalam jadwal rutin , mingguan , bulanan dan tahunan, dan pada kesempatan kesempatan insedentil yang dimungkinkan dan diperlukan.

Tausiyah seperti yang dilakukan KM. Rusli Rahman rutin dilaksanakan. Dalam berbagai kesempatan, tausiyah diisi secara bergiliran diantara para pembina.

Ditempat sama, salah seorang santri bernama Al-Fauzi Mussat dikonfirmasi Humas Kemenag Bulukumba mengatakan, dirinya sangat termotivasi dengan arahan - arahan yang disampaikan pengasuh pesantren ataupun pembina. 

"Ini semua tentu adalah kebaikan kita semua para santri, dan Alhamdulillah saya sangat mencermati apa yang disampaikan oleh beliau-beliau," pungkas Fauzi, sarapan akrabnya. (JSI)


Daerah LAINNYA