Permainan Tradisional Mendominasi OCD

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Baranti (Inmas Sidrap) - Sehari Belajar Di Luar Kelas dalam rangka memperingati Hari Anak Internasional 2019, secara serentak di Satuan Pendidikan di Indonesia, dilaksanakan "Outdoor Classroom Day”. Kamis, 7/11/2019.

Kegiatan lainnya, untuk mewujudkan Prilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), kegiatan cuci tangan sebelum makan, berdoa bersama, makan bersama, merapikan alat makan dan membersihkan lingkungan sekitar.

   

Adapun tujuan OCD untuk meningkatkan pengetahuan dan tumbuh kembang anak untuk mendukung budaya dan cinta tanah air, serta meningkatkan kreatifitas, mendekatkan anak pada lingkungan dan menjadikan anak lebih cerdas gembira.

H. Mukhlis Siri selaku Kepala Madrasah mengungkapkan bahwa dalam pelaksanaan sehari belajar diluar kelas atau yang dikenal dengan OCD, MAN Sidrap juga tak luput menggelarnya dengan kegiatan yang seragam seperti halnya 3S, menyanyikan lagu Kebangsaain Indonesia Raya dan permainan tradisional sebagai bentuk mendukung budaya dan cinta tanah air,jelasnya.(jum/ah/wrd)


Daerah LAINNYA