Persiapan PORSENI, Santri PP. Nurul Falah Latihan Futsal di Tengah Guyuran Hujan

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Bulukumba, (MA PP. Nurul Falah) - Menjelang pelaksanaan PORSENI di PP. Nurul Falah Borongganjeng, santri yang tergabung dalam beberapa tim futsal, melakukan latihan setelah sholat ashar, Rabu (6/12/2017).

Sempat diguyur hujan, latihan yang juga diramaikan oleh beberapa pembina tersebut, memainkan beberapa laga uji coba dari beberapa tim yang telah dibentuk panitia sebelumnya.

"Kita melaksanakan latihan ini karena waktunya mepet. Setelah semester (PAS) kita langsung pembukaan PORSENI. Jadi kita hanya bisa memanfaatkan waktu sore untuk latihan," kata Ustaz Asri selaku pembina yang juga hadir pada latihan.

Lebih lanjut, Ustaz menyampaikan bahwa futsal sengaja dibuat lebih meriah karena pertandingannya seru, dan melibatkan banyak santri, termasuk yang menjadi penonton atau suporter nantinya.

"Tadi sempat hujan, tapi kita tetap lanjut. Apalagi hujannya juga tidak keras (deras). Kalau boleh, nantinya pembina bisa juga masuk ke dalam tim untuk lomba biar lebih seru," tambahnya.

Latihan yang dilaksanakan di lapangan PP. Nurul Falah Borongganjeng ini, juga sekaligus menjadi ajang uji coba lapangan, sebelum digunakan secara resmi pada saat PORSENI nantinya. (ish/yh/arf)


Daerah LAINNYA