PHBI Sinjai Bersama Kemenag Gelar Rapat Persiapan Pelaksanaan Idul Adha 1441 H

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Sinjai (Humas Sinjai) - Dalam rangka persiapan pelaksanaan hari Raya Idul Adha 1441 H / 2020 M, Panitia Hari Besar Islam (PHBI) bekerjasama dengan Kementerian Agama (Kemenag) Kab. Sinjai menggelar rapat yang dilaksanakan di Aula Kantor Kemenag, Selasa(14/7/20).

Rapat dipimpin Ketua Umum PHBI Sinjai H. Mukhlis Isma yang juga sebagai Asisten 1 Setdakab Sinjaj, moderator Kakan Kemenag H Abd. Hafid, diikuti Dandim 1424 Sinjai, Kapolres Sinjai, Dinas Kesehatan, Ketua MUI, Kabag Kesra Setdakab. Sinjai, para Kasi/ Penyelenggara Zakat Wakaf Kemenag, para Kepala KUA Kecamatan, pengurus PHBI kabupaten dan kecamatan  se Kab. Sinjai

Pada rapat tersebut menguraikan beberapa hal tentang rencana pelaksanaan hari Raya Idul Adha yang terkait Surat Edaran Menteri Agama Nomor 18 Tahun 2020 tentang Penyelenggaraan Shalat Idul Adha dan Penyembelihan Hewan Kurban Tahun 1441 H/2020 M Menuju Masyarakat Produktif dan Aman Covid-19.

Ketua Umum PHBI mengemukakan menyikapi surat edaran Menteri Agama mengenai sholat idul adha dan penyembelihan hewan kurban, sebagaimana yang telah dijelaskan oleh Kakankemenag, maka pemerintah memutuskan untuk pelaksanaan hari raya dilaksanakan dapat di lapangan dan di Masjid dengan menyesuaikan kondisi dan tetap menerapkan protokoler kesehatan

Sementara Kepala Kantor Kementerian Agama Sinjai, H. Abd. Hafid, mengatakan bahwa pelaksanaan shalat Idul Adha tahun ini tetap menunggu keputusan Pemerintah Daerah dimana hasil rapat PHBI tersebut akan dikoordinasikan langsung ke Bupati Sinjai sebagai pengambil kebijakan. 

Terkait penyembelihan hewan kurban, Kakan Kemenag mengemukakan bahwa penyembelihan dilakukan di area yang memungkinkan penerapan jarak pisik, mengatur kepadatan di lokasi penyembelihan, serta pendistribusian daging kurban dilakukan oleh panitia kerumah Mustahik.

Berdasarkan hasil rapat, PHBI menyampaikan bahwa  tempat pelaksanaan shalat Idul Adha menunggu hasil koordinasi PHBI dengan Bupati Sinjai, dan yang bertindak selaku khatib adalah KH. Fadlullah Marsuki (pimpinan Pondok Pesantren D.I Al Markaz Al Islamy), naib H. Syamsuddin (Kepala MAN 1), Imam H. Abd. Hamid DM (Ketua MUI), naib. H. Abd. Hafid (Fat.)



Daerah LAINNYA