PMR MTs Ma’had DDI Pangkajene Melakukan Pelatihan

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Pangkajene (Inmas Sidrap) - Kurikulum yang ada di sekolah tentu sudah di pahami bersama begitupun dengan ekstrakurikuler tepatnya ekstrakurikuler Siswa-siswi PMR (Palang Merah Remaja) MTs Ma’had DDI Pangkajene kembali memperdalam pengetahuanya dalam materi pembuatan tandu

Para siswa yang tergabung dalam PMR Madya MTs Ma’had DDI Pangkajene kembali mengadakan pelatihan yang dilaksanakan setiap hari jum’at sore pada beberapa materi yang sebelumnya biasanya dilakuakan di dalam kelas namun kali ini Jum’at 27 September 2019  materi disampakan dan dipratekkan di luar kelas yaitu materi pembuatan tandu

Tujuan Pembinaan PMR ini untuk memberikan pemahaman dan kecakapan para anggota PMR Madya MTs Ma’had DDI Pangkajene dalam berbagai pengetahuan dan pemahaman tentang kepalang merahan itu sendiri termasuk mempraktekkanya terkhusus dalam hal pembuatan tandu dan cara membongkar tandu dengan cepat

Kegiatan ini di ikuti oleh kelompok PMR dengan jumlah anggota 30 siswa-siswi yang tergabung dalam anggota PMR. Kegiatan inipun dibantu oleh Pembina PMR dari MI Muhammadiyah (Fitriani Saleh, S.Pd.I) Pembina PMR MTs Ma’had DDI Pangkajene Pa (Amir Canni, S.Pd.) dan Pembina PMR Pi (Gusti, S.Pd.I)

Harapanya semoga anggota PMR madya MTs Ma’had DDI Pangkajene bisa meningkatkan skill dalam hal pembuatan tandu dan bisa diimplementasikan di lingkungan sekitar berdasarkan skill dan kemampuan yang dimiliki oleh para peserta pelatihan termasuk untuk kemajuan madrasah kedepan terkhusus MTs Ma’had DDI Pangkajene."Madrasah hebat, bermartabat"(ac/ah)


Daerah LAINNYA