Porseni antar kelas MTs Negeri 2 Enrekang, Bertanding Jadi Lawan, Selesai Jadi Kawan

Alla (Humas Enrekang)  Pembukaan Porseni antar kelas MTs Negeri 2 Enrekang berlangsung meriah, Rabu, 6/12/2023. Dalam arahan Kepala MTs Negeri 2 Enrekang Nurhidaya mengatakan bahwa Porseni kali sangat dinantikan oleh siswa. Hal ini terbukti dengan adanya pakaian persatuan dai setiap kelas pada belum semester. 

Porseni merupakan wadah menyalurkan minat, bakat dan hobi khususnya bagi siswa. Lebih lanjut Kamad mengatakan agar peserta Porseni tetap menjaga sportivitas dalam bertanding. Jadikan teman sebagai lawan, tetapi setelah selesai jadikan teman sebagai kawan ungkap Nurhidaya.

Beberapa hal yang saya pesankan bahwa tujuan lain dari Porseni ini yaitu sebagai pembinaan karakter, disiplin, tanggung jawab gotong royong, religius. Karena disamping pertandingan olahraga dan seni juga ada lomba keagamaan.

 

Disini bukan hanya pemenang yang dicari walaupun awalnya memang untuk jadi juara. Akan tetapi kita dalam satu keluarga yang diikat dalam keluarga besar MTs Negeri 2 Enrekang. 

Pembukaan Porseni kali ini dihadiri Kapolsek Alla yang memberikan pesan terkait dengan kedisiplinan siswa. Siswa yang keluar pada saat jam belajar tanpa izin akan kami tangkap dan nanti dilepas jika orang tuanya hadir untuk tanda tangan tambah Wahyudi yang mewakili Polsek Alla. Lebih lanjut beliau menyampaikan bahwa Polsek Alla sangat mendukung kegiatan ini karena bisa menjauhkan anak-anak dari pengaruh narkotik.  

Kegiatan pembukaan Porseni ini diikuti sebanyak dua puluh satu kelas dengan jumlah siswa 436 orang. Setelah acara pembukaan, dilanjutkan dengan defile melalui rute jalan provinsi di sekitar Pasar Sudu dan kembali ke Madrasah melalui jalan Jambu. Alhamdulillah pihak Polsek Alla mengikuti selama defile demi keamanan, tutur Nurhidaya. (ari/bob)


Daerah LAINNYA