PPL Berakhir, Mahasiswa Jurusan Manajemen Da`wah UIN Dapat Pesan Dari Kakan Kemenag Maros

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Maros (Inmas Maros) Praktek Pengenalan Lapangan (PPL) Mahasiswa Jurusan Manajemen Dakwah Fakultas Dakwah Universitas Islam Negeri Makassar (UIN) di Kemenag Maros berakhir hari ini (Rabu, 07/08/19).  Sebanyak 6 orang mahasiswa angkatan 2016 melaksanakan PPL selama satu bulan, mulai awal Juli lalu. Dihadapan Plh. Kakan Kemenag Maros H. Ramli, S.Ag, MM, ke 6 mahasiswa jurusan Manajemen Da`wah UIN Makassar ini yakni Fitri, Sri Harianti, Evi Samsafitri, Nurul Arif Hatun Ainun, Hasrida dan Salman memohon pamit. Sebagai bukti pelaksanaan kegiatan PPL ini, H. Ramli menyerahkan sertifikat kepada masing-masing mahasiswa yang didalamnya berisi nilai praktek mahasiswa. Mahasiswa PPL ditempatkan di masing-masing seksi yang ada di Kemang Maros kemudian dinilai oleh kepala seksi tempat kerjanya berkaitan dengan kedisiplinan, kerajinan, kesantunan, kreatifitas dan kerjasamanya.

H. Ramli menyampaikan terima kasih kepada para mahasiswa yang telah memilih Kemenag Maros sebagai tempat PPL dan pengabidannya selama ini membantu pekerjaan di seksi masing-masing. Menurut H. Ramli, apa yang dialami oleh mahasiswa ini adalah bagian dari proses mengenal lapangan atau dunia kerja yang sebenarnya. "Apa yang baik disini silahkan diambil dan dikembangkan, sedangkan apa yang tidak baik yang mungkin saja adik-adik lihat disini jangan dibawa, cukup disini saja. Karena bisa jadi dalam berinteraksi ada perlakukan yang kurang berkenan, anggap itu tantangan. Karena dimanapun, kita pasti akan dapati tipikal manusia yang berbeda-beda. Ada keras, ada tegas dan itu berbeda", ungkap H. Ramli.

Selama melaksanakan PPL di Kemenag Maros, mahasiswa jurusan manajemen dakwah UIN Makassar ini mengaku mendapatkan pelajaran, ilmu dan interaksi yang baik dengan pegawai. Sebagaimana yang diungkapkan oleh Fitri (21) kelahiran Makassar ini. "Selama PPL, rasanya bisa mendapatkan tambahan pengetahuan, ada hal-hal yang tidak dipelajari di Kampus didapatkan di sini. Selain itu juga pegawainya baik-baik, membimbing kita kalau ada pekerjaan sehingga bisa paham", ungkap fitri yang ditempatkan di bagian umum. Hal senada juga diungkapkan Salman (21) yang ditempatkan di seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah. Menurut Salman, selama kurang lebih sebulan melaksanakan prakter dan bertugas di seksi haji, mengaku jadi tahu administrasi haji yang tidak dipelajari di Kampus. "Banyak ilmu dan pelajaran yang bisa diperoleh selama PPL. Selama pemberangkatan haji juga terlibat membantu panitia sehingga bisa tahu tentang urusan haji, padahal itu tidak diajarkan di Kampus", jelasnya. Dari pengalaman PPL di Kemenag Maros, mahasiswa ini mengaku, akan mempersiapkan diri untuk ikut tes CPNS setelah selesai nanti. (Mdf/wrd)

 


Daerah LAINNYA