Program Kegiatan UKS MIN 1 Kepulauan Selayar Kerjasama Puskesmas Buki

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Kohala ( Inmas Selayar ), Kesehatan siswa merupakan salah satu faktor terciptanya kualitas perbaikan gizi dan merupakan elemen starategis dalam usaha membangun anak usia sekolah agar dapat menyerap pelajaran dengan baik

MIN 1 Kepulauan Selayar memiliki program kegiatan UKS yang bekerja sama dengan Puskesmas Buki dengan tujuan memeriksa kesehatan siswa mulai dari kesehatan gigi, dan mengukur tinggi badan. Kegiatan ini dilakukan secara berkala, yaitu tiap sebulan sekali.

Sabtu ( 13/4/19 ) siswa-siswi MIN 1 melakukan pemeriksaan tersebut dengan penuh antusias. Kegitan ini sudah berlangsung lama, sehingga siswa yang awalnya merasa takut pada saat pemeriksaan, sekarang sudah tidak lagi.

Kegiatan UKS sangat bermanfaat, karena dapat melatih dan mengajarkan siswa mengenai cara hidup bersih dan sehat yang dimulai dari diri sendiri, keluarga,  masyarakat dan lingkungan sekolah. (nwh/wrd)


Daerah LAINNYA