Rakor KUA di Daerah 3T Dihadiri Kakan Kemenag Luwu

H. Nurul Haq, Pimpin Rakor di Daerah 3T

Basse Sangtempe (Humas Luwu) – Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Luwu menghadiri acara Rapat Koordinasi (Rakor) yang dilaksanakan oleh Forum Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kemenag Kab. Luwu.

Rakor ini dilaksanakan di Basse Sangtempe atau Bastem yang merupakan salah satu Kecamatan Tertinggal, Terdepan dan Terluar (3T) yang ada di Kab. Luwu pada hari Sabtu-Ahad, (28-29/10/2023).

Ketua Forum KUA, Drs. H. Rusdin, M.Si., menyampaikan semua Kecamatan sudah dikunjungi untuk Rakor termasuk daerah 3T, itu adalah bukti hubungan kekerabatan sangat melekat.

Sejalan dengan apa yang disampaikan Ketua Forum, Kepala Seksi Bimas Islam, H. Sukardi Yusuf, S.Ag.,MM., berharap hubungan kekerabatan yang sudah terjalin lama harus dijaga terus sebagai power kebersamaan untuk Kementerian Agama.

Sementara Kepala Kantor Kemenag Luwu, Drs. H. Nurul Haq, MH., mengungkapkan rasa syukurnya karena telah menginjakkan kakinya di Bastem.

“Alhamdulillah, sebuah kesyukuran karena telah sampai di Bastem, suasana alam dan pemandangannya sangat eksotis.” Jelasnya.

Hadir juga dalam Rakor ini, Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah, Ketua Asosiasi Penghulu Republik Indonesia (APRI), Ketua Ikatan Penyuluh Agama Republik Indonesia (IPARI), beberapa Kepala KUA, Penghulu, Penyuluh, Ibu-ibu Dharma Wanita Persatuan (DWP) dan Kemenag Bikers Club Indonesia (KBCI).

Sebelum meninggalkan Bastem, para peserta Rakor mengunjungi objek wisata negeri di atas awan, yaitu Sinaji Land. Sinaji Land menawarkan keindahan kepulan awan dan keindahan sunrise bagi para pengunjungnya, selain itu pesona alam yang masih asri, menjadi salah satu kelebihan objek wisata ini. (Hjr/Um/Lil).


Daerah LAINNYA