Ramadan Berbagi DWP MIN Pinrang

Ramadan Berbagi DWP MIN Pinrang

Ujung, (Humas Pinrang) – Dharma Wanita Persatuan (DWP) MIN Pinrang menyalurkan paket Ramadhan sebagai realisasi salah satu kegiatan rutin DWP MIN Pinrang, yakni Ramadan Berbagi. (Selasa, 02/04/2024)

Pada kegiatan ramadan berbagi ini, DWP MIN Pinrang menyalurkan paket ramadan kepada beberapa pihak, di antaranya adalah  Peserta Didik MIN Pinrang yang kekurangan ekonomi, Guru dan Staf Non ASN MIN Pinrang, Tokoh Agama, Tokoh Pendidik dan Tokoh Masyarakat yang ada di Dusun Ujung Desa Mallongi-longi Kec. Lanrisang.

Selain paket Ramadan, DWP MIN Pinrang juga melaksanakan bagi-bagi takjil yang berpusat di sekitar Pasar Ujung. Kurang lebih 200 bingkisan takjil yang berhasil dibagikan kepada masyarakat yang lewat.

Ketua DWP MIN Pinrang, Fathrawaty Rauf menyampaikan maksud dari kegiatan ramadan ini adalah untuk melatih semangat dan memotivasi saling berbagi kepada sesama juga mengharapkan keberkahan di bulan Ramadan.

“Kegiatan Ramadan berbagi yang kita laksanakan ini bertujuan untuk melatih kita agar semangat dan termotivasi saling berbagi kepada sesama. Selain itu, semoga dengan kegiatan ini kita semua yang ada di MIN Pinrang dapat meraih keberkahan bulan Ramadhan”, terangnya.

Fathrawaty juga menginformasikan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan rutin DWP MIN Pinrang yang dilaksanakan setiap tahun. Dan sangat berterima kasih kepada anggota DWP beserta guru dan staf MIN Pinrang atas sumbangsih dan kerja samanya sehingga kegiatan in bisa terlaksana dengan lancar.

“Kegiatan kita ini adalah kegiatan rutin DWP MIN Pinrang yang telah kita laksanakan setiap tahun. Dan tentu saya sangat berterima kasih kepada anggota DWP beserta guru dan staf MIN Pinrang atas sumbangsih dan kerja samanya sehingga kegiatan ini bisa terlaksana dengan lancar”, ungkapnya.

Kepala MIN Pinrang, Abd. Rauf selaku Pembina DWP MIN Pinrang mengungkapkan dukungan penuh terhadap kegiatan ramadan berbagi tersebut dan mengapresiasi kerja sama dari seluruh jajaran DWP berserta guru dan staf MIN Pinrang

“Saya sangat mendukung kegiatan yang mulia ini, karena selain kita bisa meraih keberkahan di bulan ramadan ini, kita juga bisa memperkenalkan Madrasah kita kepada masyarakat yang lebih luas”, ungkapnya.

“Saya juga ingin mengapresiasi dan berterima kasih kepada Ibu Ketua DWP beserta anggotanya, teman-teman guru dan staf MIN Pinrang atas kerja samanya demi mensukseskan kegiatan ini, semoga segala niat baik yang kita lakukan dapat bernilai pahala di sisi Allah swt”, harapnya.  (Nurfahmi)


Daerah LAINNYA