Saifuddin Suaib Alumni PPUW berbagi Motivasi Tips Sukses Belajar ke Luar Negeri

Alumni PPUW berbagi Motivasi Tips Sukses Belajar ke Luar Negeri

Benteng (Humas Sidrap) - Madrasah Aliyah Pondok Pesantren Al Urwatul Wutsqaa menyelenggarakan kegiatan "Berbagi Motivasi dan Sukses Belajar ke Luar Negeri" bersama alumni.  
Alumni yang hadir merupakan alumni berprestasi di kampus mereka masing masing dengan memperoleh IPK yang  tinggi serta aktif berorganisasi selama di kampus.

Di gedung MA dan MTs ,Sesi sharing dengan para santri diadakan di tiga ruangan, yaitu dua ruang kelas dan satu ruang laboratorium. Alumni yang berbagi cerita adalah Saifuddin Suaib (Lulusan S2 University of Melbourne, Australia.
 
Kegiatan diikuti oleh 203 orang santri,Sidrap, Pondok Pwsantren Al Urwatul Wutsqaa dan dibuka oleh Jamaluddin Mangka selaku moderator sekaligus pemberi sambutan. Kemudia kegiatan dibuka secara resmi oleh  Hj. Sitti Norma,. selaku Kepala Sekolah Madrasah Aliyah Pondok Pesantren Al Urwatul Wutsqaa.
Dalam kegiatan tersebut, Alumni berbagi tips dan trik cara belajar, cara bergaul dengan semua orang dan bagaimana akhirnya bisa mencapai cita-cita masuk ke perguruan tinggi favorit.

Alumni juga bercerita mengenai perjuangannya masuk ke universitas yang mereka impikan.
Saat sesi tanya jawab, santri-santri terlihat antusias dengan kegiatan ini karena akhirnya bisa bertemu dengan alumni yang sudah berhasil meraih cita-citanya.

Pada sesi terakhir, alumni Saipuddin memberikan motivasi kepada santri-santri agar senantiasa belajar yang giat dan taat pada aturan, agar supaya tercapai cita-cita masuk ke perguruan tinggi favorit seperti mereka.(sani)


Daerah LAINNYA