Kegiatan KUA Pallangga

Sambut Rombongan Study Kaji Kemenag Wajo, Mulkan Paparkan Rumah Sakinah

Mulkan saat paparkan inovasi KUA Pallangga

Pallangga (Humas Gowa). Kepala KUA Pallangga bersama penghulu, penyuluh, dan staf menyambut kedatangan Tim Study Kaji Terap dari Kantor Kementerian Agama kabupaten Wajo, Senin (14/11/2022).

Tim dari Kemenag Wajo dipimpin langsung oleh Kakankemenag, didampingi Kasubbag TU, Kasi Bimas Islam, beberapa pelaksana serta kepala KUA se_kabupaten Wajo.

Mulkan, Kepala KUA Pallangga mengapresiasi Kemenag Wajo yang menunjuk KUA Pallangga sebagai tempat Study Kaji Terap. "Itu berarti ada sisi lain yang membuat bapak berkunjung kesini, semoga kami bisa memberi jawaban yang memuaskan terhadap pertanyaan tentang layanan di KUA Pallangga," kata Mulkan.

Mulkan juga membeberkan inovasi KUA kecamatan Pallangga yaitu pembentukan Rumah Sakinah di semua desa/kelurahan. Dalam paparannya, ia mengatakan bahwa fungsi Rumah Sakinah adalah sebagai ujung tombak KUA Pallangga dalam pelayanan ke desa/kelurahan.

Diharapkan semua masalah atau urusan masyarakat berkaitan dengan KUA, bisa didapatkan info lewat rumah sakinah, karena setiap penyuluh non fungsional diberi tanggungjawab dalam memberi pelayanan sekaligus menjadi obyek penyuluhannya, tambah Mulkan.

Camat Pallangga yang diwakili Basir, Sekcam Pallangga menjelaskan bahwa di penduduk Pallangga sekitar 130.000 orang. Pallangga ini menjadi kecamatan penyangga sekaligus menjadi daerah pengembangan di kabupaten Gowa. KUA Pallangga dan pemerintah kecamatan selalu berkoordinasi dalam segala hal, baik dari sisi kegiatan keagamaan maupun kegiatan pembinaan masyarakat usia muda, katanya lagi.

Dan kepada kepala kantor Kemenag Wajo dan rombongan, Basir mengucapkan terima kasih telah berkunjung ke kecamatan Pallangga. "Ini adalah kebanggaan yang luar biasa atas kunjungannya. Bila ada pelayanan kami yg tdk memuaskan kami memohon maaf sedalam-dalamnya," tutup Sekcam Pallangga itu. (arm/OH)


Daerah LAINNYA