Bajeng (Humas Gowa). Santri Pondok Pesantren Sultan Hasanuddin Gowa sukses menggelar Handy Craft and Art Gallery ke XVII tahun 2022. Selama dua hari, 12 dan 13 Februari 2022.Â
Seluruh Santri kelas IX MTs Sultan Hasanuddin bersama kelas XII MA dan SMK Sultan Hasanuddin sibuk menampilkan persembahan seni dan prakarya. Mulai dari tarian daerah, tarian kontemporer, teater, Kalam Jama-i, pantomim, puisi dan berbagai ekspresi seni lainnya.Â
Orangtua Santri/wati yang hadir selama dua hari penyelenggaraan tampak begitu antusias menyaksikan penampilan di atas panggung sepanjang acara. Ini adalah kegiatan pertama setelah beberapa tahun lamanya kegiatan serupa tidak dilaksanakan mengingat masa pembelajaran daring yang diterapkan.
Ini juga yang menjadi alasan kegiatan ini digelar sesederhana mungkin sesuai pesan Pimpinan Pondok dengan pertimbangan belum pulihnya secara nasional suasana pandemi Covid-19. Meskipun begitu, Santri/wati tetap serius menyiapkan segala sesuatunya selama beberapa pekan sebelum pelaksanaan acara.Â
Firmanullah berharap, kegiatan ini dapat menjadi wadah bagi Santri/wati Pesantren Sultan Hasanuddin mengembangkan potensi diri secara positif. (bah/OH)Â