Makassar, (Humas Sinjai) – Setelah mengikuti Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat Kabupaten/Kota Sinjai, dengan hal ini peserta didik Madrasah Tsanawiyah Muhammadiyah Songing (MTs Muh. Songing) atas nama Salmia dan selanjutnya mengikuti tahapan KSM ke-tingkat Provinsi Sulawesi Selatan, Minggu (11/09/2022), yang dipusatkan di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Makassar.
Sebanyak 33 peserta KSM asal Kabupaten Sinjai tingkat MA, Mts dan MI baik negeri maupun swasta yang terbagi menjadi beberpa sesi mengerjakan soal dengan serius bersaing di Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan yang bertempat di Makassar, Pelaksanaan kompetisi ini memanfaatkan teknologi Informasi guna meningkatkan akuntabilitas dan transparansi dalam pelaksanaan kompetisi. Kegiatan ini diikuti 755 peserta didik se-Sulawesi Selatan, terdapat 11 bidang lomba terbagi atas mata pelajaran (mapel) yang akan di lombakan antara lain yaitu Tingkat MI terdiri dari Matematika Terintegrasi dan Sains Terintegrasi. Tingkat MTs terdiri dari Matematika terintegrasi, IPA Terpadu terintegrasi, IPS Terpadu integrasi. Tingkat MA terdiri dari mata pelajaran Matematika, Biologi, Fisika, Kimia, Ekonomi dan Geografi semuanya terintegrasi..
Salmia adalah salah satu peserta didik asal MTs Muh. Songing turut menjadi salah satu dari 33 peserta asal Kabupaten Sinjai yang diutus untuk mengikuti KSM untuk ke-tingkat Provinsi yang sebelumnya telah meraih Juara I (satu) dengan mata pelajaran matematika terintegrasi di tingkat Kabupaten Sinjai.
Kepala MTs Muh. Songing mengungkapkan rasa syukur dan berharap semoga perwakilan MTs Muh. Songing dapat melaju ke KSM tingkat Nasional. “Kami segenap stakeholder MTs Muh. Songing mendoakan ananda Salmia dapat mengikuti KSM tingkat Provinsi dengan baik dan lancar dengan harapan bisa mewakili Sinjai menuju tingkat Nasional,” ungkapnya.
Sementara itu, Pembina KSM mapel Matematika, Nuraeni bersama Sahriah tak hentinya memberikan support dan bimbingannya untuk ananda Salmia sapaan akrabnya. “Saya selalu mengingatkan supaya jangan tergesa-gesa menyelesaikan soal. Tetap fokus dalam menyelesaikannya. Semoga membuahkan hasil terbaik,” harap Sahriah yang juga mengampu mapel IPA kelas IX B (sembilan).
Ditemui setelah mengikuti ujian, Salmia mengungkapkan rasa deg-degan (Grogi) karena soal untuk tingkat Provinsi lumayan menantang. “Saya menyelesaikan semua soalnya. Untuk hasilnya, saya serahkan kepada Allah SWT sang pemilik ilmu,” tuturnya.
Turut mendampingi peserta KSM asal MTs Muh. Songing yaitu Kamad MTs Muh. Songing Ilham, selaku pembina mapel matematika yaitu Nuraeni bersama Sahriah, Martina selaku pembina mapel Al-Qur’an Hadits dan ia juga sebagai kepala perpustakaan di MTs Muh. Songing dan juga Alimuddin selaku Operator MTs Muh. Songing.