MAN 1 Barru

Semarak Muharram, Ini yang dilakukan MAN 1 Barru

MAN 1 Barru melaksanakan lomba penyajian peca' sura atau bubur asyuro yang merupakan tradisi bagi umat Islam khususnya di Barru

Barru, (Humas Barru) - MAN 1 Barru melaksanakan lomba penyajian peca' sura atau bubur asyuro yang merupakan tradisi bagi umat Islam khususnya di Barru. Peca' sura biasanya dibuat pada tanggal 10 Muharram yang dalam agama Islam dikenal dengan hari Asyuro. Pada lomba ini, tiap kelas yang terdiri dari 13 kelas membuat bubur yang kemudian dihiasi dengan berbagai toping yang terbuat dari beberapa lauk pauk, seperti ayam, udang, ikan, telur dan sebagainya. 

Peca' sura yang telah dibuat sebelumnya di kediaman salah seorang siswa dari setiap kelas, kemudian di jejerkan di depan kelas untuk kemudian dinilai oleh dewan juri yang telah ditetapkan sebelumnya. Selain menilai dari segi rasanya, dewan jur juga menilai terkait proses pembuatan serta tampilan dari penyajian peca' sura tersebut. 

Ahmad R, selaku Kepala Madrasah Aliyah Negeri 1 Barru, dalam sambutannya sebelum proses penilaian oleh dewan juri dilakukan, menyampaikan kepada seluruh civitas akademika untuk tidak melupakan sejarah dibalik peca' sura tersebut. 

"Jangan sampai kita hanya fokus kepada bubur yang disajikan tapi tidak mengetahui sejarah tradisi peca' sura tersebut. Peca' suro ini awalnya sebagai rasa syukur Nabi Nuh As yang memerintahkan kepada umatnya karena bahtera nya berlabuh secara selamat pasca banjir besar yang melanda seluruh daratan, untuk memasak beberapa biji bijian, kacang kacangan dan juga beras yang masing-masing satu kepal. Dan itulah awal mula dari tradisi peca' sura ini." Jelas Ahmad

Lanjut nya Ia berpesan kepada seluruh peserta untuk mengambil hikmah dari tradisi peca'sura tersebut

"Selain sebagai momen berkumpul dalam menikmati peca' sura yang telah kita buat, marilah kita jadikan momentum kegiatan ini untuk meningkatkan rasa syukur kepada Allah SWT atas kesehatan, keselamatan dan nikmat yang telah diberikan kepada kita selama 1 tahun yang telah berlalu." Ucap Ahmad R. 

Dalam kegiatan tersebut, selain dihadiri oleh seluruh civitas akademika MAN 1 Barru, turut pula hadir beberapa Kepala Madrasah Aliyah Barru yang sebelumnya mengikuti rapat persiapan kemah toleransi yang akan dilaksanakan oleh Kanwil Kemenag Sulsel di Pakkatto Gowa. (Iqra/Kontributor MAN 1 Barru)


Daerah LAINNYA